CT akan tambah modal untuk selamatkan Garuda

Namun, hal itu masih harus menunggu kebijakan pemerintah terkait rencana penambahan modal dalam penyelamatan Garuda Indonesia.

Ilustrasi. Facebook Garuda

Chairman CT Corp Chairul Tanjung mengungkapkan sejumlah rencana penyelamatan emiten maskapai pelat merah, PT Garuda Indonesia (Persero) Tbk (GIAA).

Namun, hal itu masih harus menunggu kebijakan pemerintah terkait rencana penambahan modal dalam penyelamatan Garuda Indonesia.

“Itu masih dalam pembicaraan dengan pemerintah. Nantinya, juga akan mengundang investor startegis baru. Saat ini sedang dalam tahap pembicaraan jadi sabar," tutup Chairul Tanjung.

Namun begitu, CT Corp menegaskan akan menambah modal ke GIAA kembali jika proses restrukturisasi selesai dijalankan, sambil menunggu keputusan dari Otoritas Jasa Keuangan (OJK).

“Belum. Masih menunggu prosesnya karena ada peraturan OJK yang telah berubah. Kalau sudah selesai, akan menambahkan modal untuk memperkuat," kata CT di Bursa Efek Indonesia, Jakarta, Selasa (11/1).