Dukung UMKM, Adnan ajak masyarakat kunjungi Gowa Ramadan Fair

75% UMKM lokal Kabupaten Gowa mempromosikan produknya di Gowa Ramadan Fair, sementara 25% lainnya merupakan UMKM dari luar daerah.

Gowa Ramadan Fair (Foto: Instagram @adnanpurichtaichsan)

Bupati Gowa, Adnan Purichta Ichsan mengajak masyarakat mengunjungi Gowa Ramadan Fair di Lapangan Upacara RTH Syekh Yusuf. Adnan mengatakan, sebanyak 75% UMKM lokal Kabupaten Gowa mempromosikan produknya di Gowa Ramadan Fair, sementara 25% lainnya merupakan UMKM dari luar daerah.

“Di sini 75% asli produk Kabupaten Gowa yang ditampilkan dan juga berjualan di tempat ini,” kata Adnan saat berbuka puasa di Gowa Ramadan Fest, Rabu (12/4) dikutip dari Instagram @adnanpurichtaichsan.

Adnan menjelaskan, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Gowa memfasilitasi UMKM mempromosikan produknya di Gowa Ramadan Fair di bulan yang penuh berkah.

“Bulan Ramadan memang bulan yang penuh berkah, makanya semua yang hadir di sini (Gowa Ramadan Fair) mendapatkan keberkahan,” tuturnya.

Lebih lanjut, Adnan memastikan seluruh UMKM yang berjualan di Gowa Ramadan Fair mendapat keuntungan.