Berang, Trump setop pendanaan untuk WHO

Trump menilai bahwa WHO gagal dalam menjalani tugas dasarnya dan harus bertanggung jawab.

Presiden Donald Trump dalam arahan singkat harian satuan tugas Covid-19 di Gedung Putih, Washington, Amerika Serikat, Sabtu (4/4). ANTARA FOTO/REUTERS/Joshua Roberts

Presiden Amerika Serikat Donald Trump pada Selasa mengatakan bahwa dia telah menginstruksikan pemerintahannya untuk menghentikan pendanaan bagi Organisasi Kesehatan Dunia (WHO).

Dalam konferensi pers di Gedung Putih, Trump menyebutkan bahwa WHO telah gagal dalam menjalankan tugas dasarnya dan harus bertanggung jawab. Dia menuding organisasi itu telah mengandalkan disinformasi China tentang Covid-19 yang kemungkinan mengarah pada penyebaran virus yang lebih luas dari yang seharusnya terjadi.

AS adalah pendonor terbesar bagi WHO yang bermarkas di Jenewa, menyumbang lebih dari US$400 juta pada 2019. Jumlah itu sekitar 15% dari anggaran WHO.

Penghentian pendanaan ini disebut sudah dapat diprediksi mengingat Trump semakin kritis terhadap WHO di tengah krisis kesehatan global yang terus terjadi. Trump sendiri berang dengan kritik yang dialamatkan kepada pemerintahannya soal respons atas penanganan krisis Covid-19.

Keputusan Trump untuk menghentikan pendanaan terhadap WHO menuai kecaman. Presiden Asosiasi Medis AS Patrice Harris menyebutnya sebagai langkah berbahaya ke arah yang salah yang tidak akan mengalahkan Covid-19 lebih mudah. Dia mendesak Trump mempertimbangkannya kembali.