Kalah dalam pemilu, Presiden Republik Ceko jatuh sakit

Zavoral tak miliki persetujuan Presiden untuk mengungkapkan rincian diagnosis.

Zeman selama kunjungan Presiden Federal Frank-Walter Steinmeier ke Praha pada bulan Agustus. Presiden Ceko bergantung pada kursi roda karena penyakit saraf. Gambar: AP

Presiden Republik Ceko, Milos Zerman, dilarikan ke rumah sakit sehari setelah sekutunya, miliader populis Perdana Menteri Andrej Babis, menderita kekalahan mengejutkan dalam pemilihan umum (pemilu).

Zeman dibawa ke rumah sakit tak lama setelah bertemu dengan Babis dan tampak tidak sadarkan diri. Direktur Rumah Sakit Pusat Militer, Miroslav Zavoral, di Praha mengatakan, Presiden dirawat karena komplikasi terkait dengan kondisi kronis yang dirahasiakan. 

Menurut media lokal, ia memiliki masalah hati dan menggunakan kursi roda karena neuropati di kakinya. "Kami tahu diagnosisnya dengan tepat, yang memungkinkan kami untuk menargetkan pengobatan," kata Zavoral.

Zavoral tidak memiliki persetujuan Presiden untuk mengungkapkan rincian diagnosis dan tidak menjelaskan lebih kondisi Zeman.

Dengan kosongnya posisi Presiden, menurut konstitusi wewenang Kepala Negara untuk menunjuk perdana menteri akan beralih ke ketua majelis rendah.