Kasus Covid-19 naik, Jokowi ajak masyarakat vaksinasi dan taat prokes

Masyarakat pun diimbau waspada dan taat menerapkan protokol kesehatan (prokes).

Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengajak masyarakat segera melakukan vaksinasi mengingat kasus Covid-19 kembali naik jelang Lebaran 2023. Unsplah

Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengingatkan bahwa laju penularan Covid-19 kembali melonjak jelang Lebaran 2023. Masyarakat pun diminta segera melakukan vaksinasi, dari dosis primer hingga penguat (booster).

"Penyebaran Covid-19 mulai agak meningkat, namun kita tidak perlu menyikapinya secara berlebihan. Dan untuk itu, saya mengingatkan kembali pentingnya vaksinasi, baik vaksinasi pertama dan kedua maupun booster yang pertama dan kedua," katanya dalam keterangannya di Istana Kepresidenan Bogor, Jawa Barat, pada Rabu (19/4).

Masyarakat pun diimbau tetap waspada dan disiplin menerapkan protokol kesehatan (prokes). Misalnya, menggunakan masker jika sakit.

"Bagi mereka yang merasa flu atau demam agar menggunakan masker. Demikian juga dengan yang memiliki komorbid, gunakanlah masker. Dan jika bertemu dengan lansia, juga sebaiknya menggunakan masker," serunya.

Menurut Jokowi, masyarakat juga harus sering-sering mencuci tangan selepas beraktivitas. "Jangan lupa untuk mencuci tangan setelah kita berkegiatan."