Pelunasan BPIH Tahap II ditutup

Sebanyak 1.549 jemaah tidak melunasi BPIH Tahap II dan akan dialihkan kepada calon jemaah yang berstatus cadangan.

BPIH Tahap II hari ini ditutup, sebanyak 1.549 jemaah belum melunasi biaya haji./Antara

Kemarin Jumat (10/5) adalah batas akhir pelunasan Biaya Penyelenggaraan Ibadah Haji (BPIH) 1440H/2019M tahap II. Kementerian Agama (Kemenag) menyebut calon jemaah yang tidak melunasi BPIH tahap II akan dialihkan kepada calon jemaah yang berstatus cadangan.  

Direktur Pelayanan Haji Dalam Negeri Muhajirin Yanis menyebut masih ada 1.549 kuota yang belum terisi. 

"Tahap II ditutup sore Jumat. Masih ada 1.549 jemaah yang tidak melunasi biaya haji," ujar Muhajirin dalam keterangan resmi yang dikutip Alinea.id dari laman Kementerian Agama, Jumat (10/5).

Kuota jemaah haji yang belum terlunasi ini akan diisi oleh jemaah yang telah melakukan pelunasan dengan status cadangan.

"Bersamaan pembukaan pelunasan tahap II, Kemenag juga memberi kesempatan kepada 10.000 jemaah haji untuk melakukan pelunasan dengan status cadangan," kata Muhajirin.