10 Debutan di timnas Argentina, 5 debutan di timnas Indonesia

Komposisi muka baru Albiceleste menunjukkan Scaloni belum puas dengan kinerja lini tengahnya.

Timnas Indonesia. Foto PSSI

Pelatih Argentina Lionel Scaloni memanggil 10 pemain debutan ke dalam skuadnya. Juara dunia 2022 akan menghadapi Panama 23 Maret dan Curacao 28 Maret untuk laga resmi kalender internasional FIFA.

Sementara pelatih Indonesia Shin Tae-yong hanya merilis lima debutan ke tim nasional Garuda. Juara SEA Games 1991 akan menjalani jadwal yang sama, tapi menjajal satu lawan saja, Burundi.

Komposisi muka baru Albiceleste menunjukkan Scaloni belum puas dengan kinerja lini tengahnya. Dia merekrut enam gelandang anyar, yang mayoritas belum pernah tampil membela tim Biru Langit. Mereka bersaing dengan enam nama reguler yang lebih mapan di posisi sentral. Debutan sisanya, dua bek dan dua penyerang.

Sedangkan dari deretan wajah baru Merah Putih terkesan STY akan memberi pengalaman berharga untuk mereka merasakan adrenalinnya di pentas laga internasional. Tiga pilar U-20, yang baru saja berkiprah di Piala Asia U-20 Uzbekistan 2023, dia katrol menjajaki level senior.

Kelima pemain itu terdiri satu penjaga gawang, masing-masing dua bek dan gelandang. Semuanya belum pernah memakai seragam Merah Putih di tengah lapangan pertandingan. Satu naturalisasi sudah ditunggu banyak fans, Shayne Pattinama, bek kanan Viking Stavanger klub Norwegia.