Indonesia melawan Denmark besok malam

Jika berhasil menang kembali, skuat Indonesia akan melaju ke perempat final Piala Sudirman 2021.

Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari berhasil menang atas pasangan dari Kanada B. R. Sankeerth/Crystal Lai dengan skor 21-14 dan 21-10. Foto instagram.com/badminton.ina

Indonesia dijadwalkan menghadapi Denmark pada Rabu (29/9) pukul 14.00 WIB (pukul 10.00 waktu setempat). Jika berhasil menang kembali, skuat Indonesia akan melaju ke perempat final Piala Sudirman 2021.

Pada pertandingan terakhir melawan Kanada pada Senin (27/8) malam, Indonesia berhasil mengalahkan Kanada dengan skor tipis 3-2. Sebelumnya, Indonesia mengalahkan Rusia dengan skor 5-0.

Pada pertandingan melawan Kanada di Energia Areena, Vantaa, Finlandia pada Senin (27/9) malam, ganda putra Fajar Alfian/Muhammad Riand Ardianto menang melawan B.R. Sankeerth/Nyl Yakura 21-16 dan 21-10. Tunggal putri Ester Nurumi Tri Wardoyo kalah dari Rachel Chan 24-22, 8-21, dan 18-21. Kanada membalikkan kedudukan pada nomor tunggal putra, di mana Jonatan Christie kalah dari Brian Yang 21-9, 20-22 dan 18-21.

Beruntung pada nomor ganda putri Indonesia bisa menyamakan kedudukan, Greysia Polii/Apriyani Rahayu menang dari Rachel chan/Catherine Choi dengan skor 21-16, 21-10.

Indonesia memastikan keunggulan dari ganda campuran melalui pasangan Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentar yang menang melawan B.R. Sankeerth/Crystal Lai dengan skor dengan skor 21-14 dan 21-10

Laga penyisihan grup di hari kedua dibuka dengan sektor ganda putra. Indonesia diwakili oleh pasangan Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto, sedangkan Kanada diwakili oleh pasangan B. R. Sankeerth/Nyl Yakura. Laga sektor tunggal putra ini sekaligus menjadi laga dengan durasi terpendek pada hari kedua, dengan hanya berlangsung selama 28 menit.