SEA Games 2023, Menpora targetkan Indonesia raih 60 medali emas

Indonesia mengirimkan 599 atlet untuk berlaga pada 31 dari 36 cabang olahraga (cabor) dalam ajang SEA Games tahun ini.

Menpora, Dito Ariotedjo, menargetkan kontingen Indonesia meraih 60 medali emas pada ajang SEA Games 2023. Dokumentasi Kemenpora

Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora), Dito Ariotedjo, menargetkan kontingen Indonesia meraih 60 medali emas dalam SEA Games 2023 di Kamboja atau kembali duduk di peringkat ketiga raihan 2021.

Indonesia mengirimkan 599 atlet untuk berlaga pada 31 dari 36 cabang olahraga (cabor) dalam ajang SEA Games tahun ini. Adapun kegiatan dua tahunan tersebut akan dilaksanakan pada 5-17 Mei.

"Target pribadi kita adalah minimal mempertahankan [peringkat 3]. Kalau bisa, melesat ke atas," ucapnya, Kamis (4/5).

Menurut Dito, target tersebut realistis. Alasannya, Indonesia pernah mengantongi 69 medali emas pada SEA Games 2021 di Hanoi, yang setara dengan target Presiden Joko Widodo (Jokowi).

"Saya sudah sampikan kepada Pak Presiden, dengan target kita 60 emas, insyaallah kita tetap di peringkat bertahan nomor tiga. Ini kalau 69 [emasi] sesuai permintaan Pak Presiden. Kita insyallah melesat ke atas," tuturnya, melansir situs web Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora).