Pilkada serempak di Jatim banyak diikuti calon perseorangan

Menariknya petahana Kabupaten Jember lebih memilih mengambil berkas pencalonan dari jalur perseorangan. 

Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Surabaya mengumumkan "Siro" dan "Siboy" sebagai pemenang lomba maskot di Pilkada Surabaya 2020 saat jumpa pers di kantor KPU Surabaya, Kamis (16/1/2019). Foto Antara/Didik

Pasangan perseorangan meminati 14 daerah dari 19 kabupaten/kota yang melaksanakan pilkada serentak pada 2020 di Jawa Timur.  

"Kepastian adanya pasangan perseorangan, karena yang bersangkutan sudah menyerahkan mandat untuk mendapatkan user atau akun Sistem Informasi Pencalonan (SILON)," papar Ketua KPU Jawa Timur Choirul Anam, saat dikonfirmasi, Jumat (14/2).

KPU Jawa Timur sendiri sedang mematangkan tahapan pilkada. Salah satunya dengan aktif melakukan pendampingan dan review pengajuan anggaran hibah dan rancangan tahapan pilkada.

“Kami sering melaksanakan koordinasi efektif dengan Pemprov Jatim untuk persiapan pilkada," ujar Anam.

Selain itu, KPU Jatim juga rutin melaksanakan bimbingan teknis (bimtek) maupun rapat koordinasi (rakor) terkait pencalonan, baik perseorangan, partai politik hingga gabungan partai politik.