sun
moon
a l i n e a dot id
fakta data kata
logo alinea.id

Bank BRI siapkan empat skema relaksasi kredit UMKM

skema relaksasi ini akan diberikan sesuai besaran penurunan omzet nasabah akibat Covid-19.

Annisa Saumi
Annisa Saumi Senin, 13 Apr 2020 18:09 WIB
Bank BRI siapkan empat skema relaksasi kredit UMKM

PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk. (BBRI) menyiapkan empat skema untuk memberikan relaksasi kredit bagi usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM) yang terdampak Covid-19.

Direktur Utama Bank BRI Sunarso mengatakan skema relaksasi ini akan diberikan sesuai besaran penurunan omzet nasabah. Pertama, untuk nasabah UMKM yang mengalami penurunan omzet hingga 30%, BRI akan melakukan restrukturisasi biasa dengan penurunan bunga dan penundaan angsuran.

"Kedua, nasabah UMKM yang mengalami penurunan omzet penjualan antara 30%-50%, kita kenakan skema untuk dilakukan penundaan angsuran pokok. Tetapi, bunga diturunkan dan tetap dibayarkan," kata Sunarso dalam keterangan resminya, Senin (13/4).  

Sementara, apabila penurunan omzet UMKM mencapai 50%-75% Bank BRI akan menerapkan skema ketiga. Dalam skema ketiga tersebut, baik bunga maupun pokok ditunda selama 6 bulan dan tidak perlu dibayarkan dahulu.

Skema terakhir, lanjut Sunarso, apabila omzet UMKM menurun lebih dari 75%, Bank BRI akan memberikan penundaan pembayaran selama satu tahun, baik bunga maupun pokoknya.

Sunarso mengatakan Bank BRI telah menyediakan formulir secara online yang bisa diisi dan diajukan nasabah untuk ikut skema relaksasi yang diberikan Bank BRI. Setelah nasabah mengajukan penurunan omzet, Bank BRI akan melakukan penilaian terhadap kondisi usaha dan menetapkan skema yang cocok.

Sunarso mengingatkan implementasi dari relaksasi kredit ini, menjadi domain Bank BRI untuk melakukan penilaian terlebih dahulu. Apabila nasabah masih mampu membayar, Sunarso mengimbau untuk tak meminta pembebasan agar anggarannya digunakan untuk membantu yang lebih berhak.

"Bank sudah melakukan pemetaan dan kriterianya, maka kemudian tidak semuanya serta merta dibebaskan pembayaran kreditnya," tuturnya.

Sponsored

Hingga saat ini, lanjut Sunarso, sudah banyak pelaku UMKM yang mengajukan relaksasi ke Bank BRI. Tercatat sejak 16 Maret hingga 31 Maret 2020, BRI telah melakukan restrukturisasi terhadap lebih dari 134.000 pelaku UMKM dengan portofolio Rp14,9 triliun. 

Berita Lainnya
×
tekid