sun
moon
a l i n e a dot id
fakta data kata
logo alinea.id

BEI minta Shopee segera IPO

Induk usaha Shopee yakni, Sea Ltd telah mencatatkan saham perusahaannya di New York Stock Exchange pada 2017

Eka Setiyaningsih
Eka Setiyaningsih Selasa, 04 Sep 2018 11:35 WIB
BEI minta Shopee segera IPO

Pembukaan perdagangan di Bursa Efek Indonesia (BEI) ditandai dengan penekanan layar sentuh oleh manajemen dan karyawan Shopee International Indonesia dalam rangka 9.9 super shopping day.

Direktur Perdagangan dan Pengaturan Anggota Bursa BEI Laksono Widodo mengatakan, Shopee memiliki konsumer yang besar di Indonesia. "Tidak heran jika BEI mengharapkan masyarakat indonesia tidak hanya menjadi konsumen tetapi bisa menjadi pemilik Shopee lewat IPO," kata Laksono dalam sambutannya di Gedung BEI, Selasa (4/9).

Itulah sebabnya BEI meminta PT Shopee International Indonesia untuk segera melakukan aksi korporasi berupa pelepasan saham perdana di pasar modal. Hal itu menjadi penting dengan harapan Shopee bisa memacu laju bisnis dan mengedepankan tata kelola perusahaan yang lebih baik di masa mendatang.

Induk usaha Shopee yakni, Sea Ltd telah mencatatkan saham perusahaannya di New York Stock Exchange pada 2017. Tidak heran jika bursa terus membujuk Shopee untuk melakukan IPO di Indonesia.

"Ini lagi dibujuk. Indukny sudah tercatat di New York. Jadi kita harapkan bisa dual listing atau mungkin salah satu anak perusahaannya yang berhubungan dengan Indonesia bisa dicatatkan di Indonesia," kata Laksono.

Menanggapi hal tersebut, Komisaris Utama PT Shopee Internasional Indonesia Pandu Syahrir mengatakan, Shopee terus membuka kesempatan untuk IPO. Apalagi jika aksi korporasi itu dapat meningkatkan nilai perusahaan.

"Kita harus terbuka melihat kalau memang itu ada kesempatan," ucap Pandu.

Namun sepertinya rencana untuk IPO tersebut tidak dilakukan dalam waktu dekat. Pasalnya saat ini Shopee sedang fokus menjalankan bisnis. "Kalau 6-9 bulan ke depan kami fokusnya bisnisnya dulu. Karena harus melihat juga momentum pasarnya," pungkas Pandu.

Sponsored

Shopee  sendiri akan terus berkomitmen untuk mengembangkan Usaha Kecil Mikro dan Menengah di Indonesia. Salah satunya melalui Shopee University yang tersebar di 34 kota.  Saat ini aplikasi Shopee sudah diunduh 61 juta kali dengan 2 juta pengguna aktif. 

Berita Lainnya
×
tekid