sun
moon
a l i n e a dot id
fakta data kata
logo alinea.id

Boy Thohir: GoTo bantu 2% perekonomian Indonesia

Boy Thohir optimis perkawinan GoTo bakal langgeng.

Anisatul Umah
Anisatul Umah Selasa, 15 Mar 2022 12:23 WIB
Boy Thohir: GoTo bantu 2% perekonomian Indonesia

PT GoTo Gojek Tokopedia Tbk. (GoTo) mengumumkan rencana penawaran umum perdana saham atau initial public offering (IPO) di Bursa Efek Indonesia (BEI). Komisaris Utama (Komut) GoTo Garibaldi Thohir atau yang biasa disapa Boy Thohir mengaku optimistis perkawinan ini bakal langgeng.

Dalam acara Due Diligence Meeting & Public Expose, dia mengatakan, ini merupakan hari yang bersejarah menandai semakin dekatnya langkah GoTo menjadi perusahaan publik di BEI.

"Pada kesempatan ini saya ucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada seluruh anggota maupun pengurus dari OJK dan juga direksi BEI atas dukungan yang luar biasa. Sehingga GoTo bisa mendapatkan pernyataan praefektif," ucapnya dalam sambutan, Selasa (15/3).

Menurutnya, perjalanan yang dilakukan untuk mewujudkan aspirasi dari perusahaan publik bukannya tanpa tantangan. Pandemi Covid-19 dan krisis global menjadi tantangan yang dihadapi. Dia menjelaskan, dengan teknologi ekosistem Gojek dan Tokopedia bisa membantu masyarakat yang kesulitan dampak dari Covid-19.

"Dari lubuk hati yang paling dalam saya ucapkan terima kasih, kami bisa bantu saudara-saudara kita yang masih kesulitan. Sedemikian besar dampak GoTo sehingga mampu kontribusi hampir 2% pada perekonomian Indonesia," ujarnya.

Lebih lanjut dia menjelaskan, IPO GoTo melalui proses yang panjang. Hal itu dapat dilakukan karena terjalinnya kerja sama Gojek dan Tokopedia hingga bersatunya dua perusahaan ini setahun lalu.

"Saya ucapkan terima kasih pada jajaran management Gojek dan Tokopedia sehingga perkawinan ini Insyaallah bisa langgeng 100-200 tahun yang akan datang," ujarnya.

Menurutnya, IPO ini terwujud karena eratnya sinergi yang didasarkan pada kesamaan visi dan diiringi optimisme pada prospek pertumbuhan kekuatan pasar modal dan kondisi positif makro ekonomi Indonesia.

Sponsored

"Langkah untuk pencatatan di BEI jadi bukti bahwa GoTo perusahaan yang lahir dan besar di negara ini, ingin bertumbuh bersama Indonesia. Kami harap IPO GoTo akan jadi momen dan jadi pencapaian baru saham teknologi dalam negeri dan cerminkan optimisme pemulihan ekonomi Indonesia," tuturnya.

Boy berharap, melalui IPO, GoTo ini bisa semakin mendorong kemajuan ekonomi digital dan berkontribusi positif pada industri pasar modal Indonesia.

Caleg Pilihan
Berita Lainnya
×
tekid