sun
moon
a l i n e a dot id
fakta data kata
logo alinea.id

Gubernur Jabar dorong para bupati datangi kedubes untuk investasi

Ridwan Kamil memaparkan kelebihan dan peluang-peluang di Jabar untuk menarik para investor.

 Siti Nurjanah
Siti Nurjanah Kamis, 21 Okt 2021 22:32 WIB
Gubernur Jabar dorong para bupati datangi kedubes untuk investasi

Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil memaparkan kelebihan dan peluang-peluang yang ada di Jabar untuk menarik para investor di seluruh dunia agar mau berinvestasi, di antaranya bidang kesehatan, manufaktur, inovasi digital, sektor keberlanjutan dan pariwisata.

“Gunakan politik ekonomi ketok pintu, jangan gunakan politik ekonomi jaga warung. Jadi saya titip Bupati Pangandaran, Ciamis, Garut, Cianjur, Sukabumi, semua ketok pintu ke kedubes-kedubes. Ketok pintu, kalau sudah ada waktunya saya izinkan ke luar negeri asalkan jelas agendanya, agendanya rapat dan merayu investor,” ucapnya pada pada pembukaan  West Java Investment Summit (WJIS) 2021, Kamis (21/10).

Pada kesempatan itu, ia mengajak para bupati dan pemangku kepentingan daerah untuk sama-sama bergerak dan berkolaborasi. Salah satunya dengan tidak menyia-nyiakan lahan di setiap daerah yang ada.

“Saya titip kepada bupati semua jangan ada lahan nganggur lagi di wilayah masing-masing yang cuman jadi ilalang. We have to create any economic opportunities,” ungkapnya.

Sponsored

Bidang manufaktur juga menjadi program yang digalakkan oleh Pemprov Jawa Barat untuk menunjang dan mendorong berkembangnya sektor perekonomian. 

Pemprov Jawa Barat juga telah menyiapkan pembangunan masa depan dengan berkolaborasi kepada mitra-mitra terkait. Misalnya dengan menyiapkan kendaraan listrik sebagai mobil dinas dan operasional, industri baterai lithium untuk energi terbarukan, memproyeksikan panel surya di sektor industri, serta kereta cepat Jakarta-Bandung.

"Investasi bukan hanya terbatas pada industri besar, namun juga usaha kecil dan menengah. Selama pandemi, Jawa Barat tetap menyediakan layanan terbaik untuk mencapai target investasi," bebernya.

Berita Lainnya
×
tekid