sun
moon
a l i n e a dot id
fakta data kata
logo alinea.id

IHSG 5 Mei dibuka naik 0,56%

Keteganan baru antara AS dan China diprediksi akan memengaruhi pergerakan IHSG hari ini.

Annisa Saumi
Annisa Saumi Selasa, 05 Mei 2020 09:37 WIB
IHSG 5 Mei dibuka naik 0,56%

Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) dibuka naik 0,56% ke level 4.631 pada perdagangan Selasa (5/5).

Bursa saham Amerika Serikat ditutup bervariasi. Dow Jones ditutup naik 0,11%, Nasdaq turun 0,11%, dan S&P 500 ditutup naik 0,42%.

Analis Artha Sekuritas Dennies Christoper mengatakan investor masih terus mengantisipasi dibukanya kembali bisnis dan pengurangan batasan-batasan atas penanganan wabah Covid-19 di AS.

"Namun, hal tersebut juga dianggap positif karena dapat menggerakan roda ekonomi AS yang selama sebulan telah berhenti," kata Dennies, Selasa (5/5).

Selain itu, lanjut Dennies, risiko dari tensi geopolitik masih tetap tinggi. Hubungan AS dan China mulai memanas, setelah AS menyatakan mereka memiliki bukti yang kuat bahwa Covid-19 adalah buatan laboratorium Wuhan.

Sementara itu, Analis Reliance Sekuritas Lanjar Nafi mengatakan dibukanya kembali beberapa negara bagian di AS membuat investor menimbang kekhawatiran gelombang kedua pandemi Covid-19 dan rilisnya data ekonomi yang buruk.

Selain itu, Lanjar mengatakan, keteganan baru antara AS dan China akibat tuduhan AS akan mempengaruhi pergerakan IHSG hari ini.

"Pergerakan IHSG diperkirakan masih akan terkoreksi seiring dengan ketegangan baru akibat rencana balas dendam AS terhadap China," ujar Lanjar.

Sponsored
Berita Lainnya
×
tekid