sun
moon
a l i n e a dot id
fakta data kata
logo alinea.id

IHSG melemah dalam jangka pendek

Pelaku pasar masih mengantisipasi keputusan Rapat Dewan Gubernur (RDG) Bank Indonesia (BI) terkait suku bunga acuan hari ini (21/3).

Eka Setiyaningsih
Eka Setiyaningsih Kamis, 21 Mar 2019 09:01 WIB
IHSG melemah dalam jangka pendek

Laju Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) diprediksi akan berbalik arah melemah pada perdagangan hari ini, Kamis (21/3). Analis Artha Sekuritas Dennies Christoper Jordan mengatakan, secara teknikal candlestick IHSG membentuk lower high dan lower low, mengindikasikan tren pelemahan dalam jangka pendek. 

Selain itu, pelaku pasar juga masih mengantisipasi keputusan Rapat Dewan Gubernur (RDG) Bank Indonesia (BI) terkait suku bunga acuan. "IHSG diprediksi melemah, support 6.446-6.464 resistance 6.499-6.516," kata Dennies dalam risetnya, Kamis (21/3). 

Menurutnya, pelaku pasar tetap dapat mencermati sejumlah saham yang berpotensi memberikan cuan ketika indeks melemah. Beberapa saham tersebut di antaranya PT Adaro Energy Tbk. (ADRO), PT Wijaya Karya Tbk. (WIKA), dan PT Indah Kiat Pulp and Paper Tbk. (INKP).

Senada, Analis Reliance Sekuritas Lanjar Nafi mengatakan IHSG secara teknikal masih rentang bergerak terkoreksi dengan adanya pergerakan yang terkonsolidasi negatif pada perdagangan terakhir.

"Indikator Stochastic dead-cross pada area overbought oscillator dengan bearish reversal momentum indikator RSI yang menjadi tekanan psikologis trader pada perdagangan selanjutnya," katanya.

Sehingga diperkirakan IHSG masih akan bergerak bearish (melemah) dengan menguji support moving average 50 hari dengan support resistance 6.420-6.500. 

Lanjar merekomendasikan saham PT Bank Permata Tbk. (BNLI), PT Aneka Tambang Tbk. (ANTM), dan PT Adhi Karya Tbk. (ADHI).

Sementara itu, Di sisi lain, Analis Indosurya Bersinar Sekuritas William Surya Wijaya meramalkan IHSG akan kembali menguat. Rilis suku bunga acuan BI diharapkan bisa menopang pergerakan IHSG.

Sponsored

"Suku bunga acuan BI rate yang akan dilansir hari ini diperkirakan belum akan terdapat perubahan dikarenakan kondisi perekonomian masih cukup stabil. Hal ini tentunya juga menggambarkan bahwa kondisi tersebut juga dapat menjadi sentimen posititf terhadap pergerakan IHSG pada hari ini," ujarnya.

William meramalkan IHSG akan bergerak pada level 6.402 - 6.585. Pilihan saham untuk hari ini yaitu PT Bank Tabungan Negara (Persero) Tbk. (BBTN), PT HM Sampoerna Tbk. (HMSP), dan PT Telekomunikasi Indonesia Tbk. (TLKM).

Sebagai informasi, IHSG pada perdagangan kemarin menguat tipis 0,38% atau 2,43 poin ke level 6.482. Pelaku pasar asing mencatatkan beli bersih (net buy) di semua market senilai Rp83,01 miliar. 
 

Berita Lainnya
×
tekid