sun
moon
a l i n e a dot id
fakta data kata
logo alinea.id

KKP lepasliarkan 4.153 benur lobster selundupan

Lobster yang dilepasliarkan adalah benur yang coba diselundupkan di pesisir Binuangeun, Kabupaten Lebak, Banten.

Nanda Aria Putra
Nanda Aria Putra Jumat, 26 Feb 2021 19:45 WIB
KKP lepasliarkan 4.153 benur lobster selundupan

Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP) kembali melepasliarkan 4.153 ekor benih bening lobster (BBL), untuk menjaga kelestariannya. Pelepasan dilakukan di Perairan Desa Caringin, Kecamatan Labuan, Kabupaten Pandeglang.

"Ini merupakan kegiatan pelepasliaran BBL kedua pada 2021 di wilayah kerja LPSPL Serang. Sebelumnya dilakukan pada tanggal 21 Januari 2021, dengan jumlah BBL yang dilepaskan 16.975 ekor," kata Kepala Loka Pengelolaan Sumberdaya Pesisir dan Laut (LPSPL) Serang, Syarief Iwan Taruna Alkadrie," dalam keterangan tertulis, Jumat (26/2).

Lobster yang dilepasliarkan tersebut adalah benur yang coba diselundupkan di pesisir Binuangeun, Kabupaten Lebak, Banten. Dari hasil pemeriksaan, ditemukan benih lobster berupa baby lobster (benur) yang sudah dikemas dan diberi oksigen. 

Diduga benur lobster tersebut akan dijual ke bandar penampung. Dari pemeriksaan didapati 4.153 ekor benih lobster, terdiri dari benih lobster pasir sebanyak 3.868 ekor dan benih lobster mutiara sebanyak 285 ekor.

Penggagalan penyelundupan dilakukan oleh tim gabungan yang terdiri dari Direktorat Polisi Air Korps Kepolisian Perairan dan Udara Badan Pemelihara Keamanan Polri, Direktorat Pengawasan Pengelolaan Sumber Daya Perikanan, Satuan Pengawas Sumber Daya Kelautan dan Perikanan Pandeglang dan LPSPL.

“Hal ini sejalan dengan arahan Menteri Trenggono untuk memastikan kelestarian biota laut dan keberlanjutan populasinya untuk kesejahteraan bangsa dan generasi yang akan datang,” ujar Iwan.

Barang bukti berupa benih lobster diserahterimakan dari Ditpolair Korpolairud Baharkam POLRI kepada LPSPL Serang. Tim gabungan secara bersama-sama melaksanakan pelepasliaran BBL hasil sitaan tersebut pada Minggu, 21 Februari 2021, di perairan Desa Caringin, Kecamatan Labuan, Kabupaten Pandeglang.

Lokasi pelepasliaran terletak pada koordinat 6°20'51,66" LS dan 105°49'23 20" BT di kedalaman 0-5 meter dan kondisi substrat pasir berkarang. Keadaan perairan saat pelepasliaran sedang surut dan gelombang air relatif tenang dengan cuaca cerah dan berangin. 

Sponsored

"Perairan Desa Caringin dipilih atas pertimbangan kondisi perairan yang dinilai sesuai untuk tumbuh kembang BBL," ucapnya.

Berita Lainnya
×
tekid