sun
moon
a l i n e a dot id
fakta data kata
logo alinea.id

Pembebasan lahan LRT Jabodetabek dikebut hingga akhir Juli

Pembebasan lahan masih dilakukan di beberapa lokasi seperti Depo Bekasi.

Ardiansyah Fadli
Ardiansyah Fadli Selasa, 02 Jul 2019 16:03 WIB
Pembebasan lahan LRT Jabodetabek dikebut hingga akhir Juli

Kementerian Perhubungan memastikan progres pembangunan Light Rail Transit (LRT) Jabodetabek terus berjalan. Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi mengatakan pemerintah tengah fokus pada pembebasan lahan di beberapa lokasi pembangunan LRT Jabodetabek.

"Pembebasan tanah di Depo Bekasi dan ada di beberapa tempat lainnya," Kata Budi saat diwawancara usai Rapat Kordinasi LRT Jabodetabek di Gedung Menko Maritim, Jakarta (2/7).

Dalam kesempatan itu, Direktur Jenderal Perkeretaapian Zulkifli mengatakan pembebasan lahan untuk pembangunan LRT akan diselesaikan sampai akhir Juli 2019. 

"Yang signifikan sebenarnya di kota Bekasi dan di Kabupaten Bekasi, tapi kami mau coba selesaikan yang di depo dan di Kota Bekasi," katanya.

Dalam proses pembebasan lahan, pihaknya mengaku hanya perlu melakukan musyawarah ke berbagai pihak. 

"Ya proses saja, kami perlu musyawarah dulu, kan di situ ada macam-macam. Ada lahan punya private, ada lahan punyanya Adhi Karya, jadi ada penggarap juga di situ, " ujarnya. 

Sementara itu, Menteri Agraria dan Tata Ruang/Badan Pertanahan Nasional (ATR/BPN) Sofyan Djalil menyatakan progres pembebasan lahan di beberapa wilayah sudah mencapai 78%-80%. 

"Sekarang tergantung kalau di depo, sudah 80% lebih, intinya semua sepakat target selesai 100% pada akhir Juli," katanya.

Sponsored
Berita Lainnya
×
tekid