sun
moon
a l i n e a dot id
fakta data kata
logo alinea.id

Perekonomian kuartal II diyakini semakin membaik

Adanya pasokan pangan dan tumbuhnya investasi menjadi pendorong perekonomian pada semester II-2018. 

Cantika Adinda Putri Noveria
Cantika Adinda Putri Noveria Jumat, 03 Agst 2018 16:48 WIB
Perekonomian kuartal II diyakini semakin membaik

Menteri Koordinator Bidang Perekonomian, Darmin Nasution, optimistis pertumbuhan ekonomi di kuartal II-2018 bisa mencapai 5,2%, lebih tinggi dibandingkan pertumbuhan ekonomi kuartal I-2018 yang hanya sebesar 5,06%. 

Adanya pasokan pangan dan tumbuhnya investasi diyakini menjadi pendorong perekonomian pada semester II-2018. 

"Kalau tahun lalu, panen itu Februari-Maret. Tahun ini cenderung April-Mei. Artinya, ada dorongan pertumbuhan ekonomi kuartal II dari pangan," jelas Darmin, (3/8) di kantornya. 

Sementara dari sektor konsumsi diyakini memberikan andil terhadap pertumbuhan sebesar 5%. 

Sponsored

Disisi lain, Bank Indonesia memperkirakan pertumbuhan kuartal II-2018 hanya mencapai 5,15%, hal itu dikarenakan masih rendahnya tekanan inflasi. 

BI juga memproyeksikan pertumbuhan Dana Pihak Ketiga (DPK) di bank bisa tumbuh 7%. 

"DPK itu simpanan masyarakat, asalnya dari pendapatan. Pendapatan asalnya dari pertumbuhan. Wajar kalau pertumbuhan naik, pendapatan naik simpanan naik. Itu wajar," papar Gubernur Bank Indonesia Perry Warjiyo, Jum'at (3/8) di kantornya. 

Berita Lainnya
×
tekid