sun
moon
a l i n e a dot id
fakta data kata
logo alinea.id

PPKM turun level, mobilitas masyarakat mulai menggeliat

Consumer Confidence Index nasional sudah menunjukkan adanya kenaikan, seiring dengan status PPKM yang mulai membaik.

Qonita Azzahra
Qonita Azzahra Kamis, 23 Sep 2021 15:00 WIB
PPKM turun level, mobilitas masyarakat mulai menggeliat

Kebijakan Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) darurat  dan level 3-4, terbukti efektif dalam mengendalikan penyebaran virus Covid-19 di Tanah Air. Hal itu terlihat dari semakin rendahya jumlah kasus harian selama beberapa waktu terakhir.

Bahkan, tingkat positivity rate Covid-19 nasional sempat mencetak rekor terendah 3,05% pada 12 September 2021. Setelah berada pada puncak tertingginya pada 22 Juni 2021 yang mencapai 51,62%.

Hal tersebut lantas memberikan dampak positif bagi kepercayaan masyarakat terhadap kondisi perekonomian nasional. Karena pada saat yang sama, ekonomi Indonesia pun ikut menguat. Sejalan dengan relaksasi PPKM di berbagai daerah belakangan ini.

"Dengan varian Delta dan covid yang sudah mulai terjaga, aktivitas masyarakat juga sudah mulai terjadi kenaikan," ujar Menteri Keuangan Sri Mulyani dalam konferensi Press APBN KiTa September 2021, Kamis (23/9).

Menurut wanita yang kerap disapa Ani itu, kenaikan aktivitas masyarakat dapat dilihat dari Google Mobility Index Indonesia yang telah mengalami perubahan pada 17 September. Perubahan paling mencolok, yang dalam hal ini adalah kenaikan, terjadi pada mobilitas masyarakat pada tempat-tempat seperti grocery dan farmasi. Di mana menurut data Google Mobility Index, tumbuh hingga 21%.

"Meskipun untuk ritel dan recreation/rekreasi kalau kita lihat levelnya memang masih cukup tertekan," imbuhnya.

Adapun berdasarkan data Google Mobility Index untuk tempat-tempat seperti restoran, kafe, pusat perbelanjaan, taman hiburan, museum, perpustakaan, dan bioskop ada pada level -2%. Angka ini sudah mengalami kenaikan hingga 9,3% dibanding bulan sebelumnya.

Di sisi lain, pelonggaran PPKM di sejumlah daerah juga membuat Retail Sales Index Agustus membaik, yakni di level -0,1%. Sedangkan di bulan sebelumnya hanya sebesar -2,9%.

Sponsored

Selain itu, Mandiri Spending Index hingga 5 September mengalami kenaikan, yaitu ada di level 95,6, dibanding bulan sebelumnya yang ada di level 83,5 poin.  Sedangkan Indeks Keyakinan Konsumen atau Consumer Confidence Index Indonesia hingga Agustus masih tercatat rendah di angka 77,3.

"Consumer Index memang mengalami drop cukup dalam, akibat terjadinya PPKM level 4, yaitu pada Juli, dari 107 ke 82, ini masih dalam stay low," jelasnya.

Meski begitu, menurut Ani, Consumer Confidence Index nasional sudah menunjukkan adanya kenaikan, seiring dengan status PPKM yang mulai membaik.

"Kalau semua daerah di Indonesia bisa menurunkan level PPKM-nya, kita tetap stay low, ini memungkinkan kegiatan ekonomi akan kembali positif," ujar Ani yakin.

Berita Lainnya
×
tekid