close icon
Scroll ke atas untuk melanjutkan
Wali Kota Metro, Wahdi Siradjuddin dan Gubernur DKI, Anies Baswedan bersama sejumlah pejabat setempat. Foto: metrokota.go.id
icon caption
Wali Kota Metro, Wahdi Siradjuddin dan Gubernur DKI, Anies Baswedan bersama sejumlah pejabat setempat. Foto: metrokota.go.id
Daerah
Kamis, 24 Maret 2022 08:26

Wali Kota Metro jajaki kerja sama dengan Gubernur DKI, perluas pemasaran UMKM lokal

Hal ini sebagai langkah Pemerintah Kota Metro memperluas jangkauan pasar UMKM lokal hingga Pulau Jawa, khususnya ibu kota.
swipe

Wali Kota Metro Wahdi Siradjuddin menemui Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan untuk menjajaki kerja sama pemasaran UMKM lokal Metro. Hal ini sebagai langkah Pemerintah Kota Metro memperluas jangkauan pasar hingga Pulau Jawa, khususnya ibu kota.

Pada kesempatan tersebut, Wahdi juga meminta Anies mengunjungi Kota Metro melihat potensi lokal yang mempunyai nilai ekonomi untuk diboyong ke ibu kota, khususnya usaha mikro.

“Hal ini dimaksudkan untuk mempromosi potensi di Kota Metro,” kata Wahdi di sela-sela pertemuan di Kantor Pemprov DKI Jakarta, Rabu (23/3).

Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan menyambut baik kunjungan dan permintaan Wahdi. Anies mengatakan, suplai terbanyak produk UMKM yang masuk ke Jakarta dari wilayah-wilayah Sumatera, khususnya Lampung.

“Beberapa kali saya berkunjung ke Lampung, namun belum sempat di Kota Metro,” katanya.

Sebagai informasi, pada kunjungan ini Wali Kota Metro mengajak sejumlah stakeholder, di antaranya ada Ketua Dekranasda Metro, Silfia Naharani dan Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) Metro, Subehi.

img
Muhammad Wahid Aziz
Reporter
img
Muhammad Wahid Aziz
Editor

Untuk informasi menarik lainnya,
follow akun media sosial Alinea.id

Bagikan :
×
cari
bagikan