sun
moon
a l i n e a dot id
fakta data kata
logo alinea.id

Konflik memburuk, Facebook diblokir di Libya

Pemblokiran dimulai pada Senin (4/9) siang. Beberapa warga Libya meluapkan kemarahannya terkait pemblokiran Facebook lewat Twitter.

Soraya Novika
Soraya Novika Selasa, 04 Sep 2018 14:55 WIB
Konflik memburuk, Facebook diblokir di Libya

Akses ke Facebook telah diblokir di Tripoli dan kota-kota lainnya di Libya di tengah pertempuran antar kelompok. Pemblokiran dimulai pada Senin (4/9) siang. Beberapa warga Libya meluapkan kemarahannya terkait hal tersebut lewat Twitter.

Facebook adalah panggung utama bagi pemberitaan di Libya dengan pejabat, kementerian dan kelompok bersenjata secara efektif mengontrol setiap pernyataan yang muncul di sana. 

Menurut laporan dari Libyan Express, Facebook telah diblokir oleh perusahaan Telekomunikasi dan Teknologi Libya (LTT) yang merupakan penyedia internet di Libya.

Juru bicara LTT Mourad Bilal mengatakan bahwa Facebook diblokir karena persoalan disfungsi dalam layanan penyedia jaringan internasional.

"Namun upaya perbaikan sedang dilakukan," ujar Mourad Bilal dilansir dari Libyan Express, Selasa (4/9).

Otoritas Libyan Post Telecommunications & Information Technology Company (LPTIC) mengatakan bahwa kurangnya keamanan menjadi penyebab utama terhentinya layanan internet tersebut. Teknisi di sana tidak dapat mencapai beberapa pemancar yang terhenti karena kurangnya daya. 

Tripoli telah diguncang oleh perang saudara sejak tahun 2011. Dan pertempuran belum berhenti hingga kini.

Akses ke semua situs internet di Libya memang dikendalikan oleh perusahaan-perusahaan negara dan diawasi oleh badan-badan keamanan yang secara efektif dikendalikan pula oleh kelompok-kelompok bersenjata yang bekerja dengan pemerintahan yang didukung PBB di Tripoli.

Sponsored

Surat kabar tidak memainkan peran di Libya dan media independen nasional hampir tidak ada sebab jurnalis di sana kerap menghadapi ancaman dari para kelompok bersenjata maupun pejabat yang tidak menyukai kritikan.

 

Sumber : Reuters

Caleg Pilihan
Berita Lainnya
×
tekid