sun
moon
a l i n e a dot id
fakta data kata
logo alinea.id

Australia perpanjang lockdown di Victoria

Victoria di-lockdown setelah kasus Covid-19 pertama terdeteksi pada awal Agustus.

Sita Aisha Ananda
Sita Aisha Ananda Rabu, 01 Sep 2021 11:58 WIB
Australia perpanjang lockdown di Victoria

Negara bagian Victoria di Australia mengalami lonjakan kasus baru Covid-19 pada Rabu (01/9). Ini terjadi ketika pemerintah bersiap untuk memperpanjang lockdown ketat. Di sisi lain, negara bagian New South Wales (NSW) sedang mengajukan tanggal target vaksinasi.

Lockdown yang seharusnya berakhir pada Kamis (02/9) akan diperpanjang lagi setelah adanya laporan 120 kasus lokal baru, naik dari 76 sehari sebelumnya. Victoria di-lockdown setelah kasus pertama terdeteksi pada awal Agustus, namun kasus infeksi Covid-19 terus meningkat selama empat minggu terakhir.

Perdana Menteri Victoria Daniel Andrews memberi sinyal lockdown akan tetap berlangsung, tetapi ia berjanji untuk mengurangi beberapa pembatasan jika kasus tetap rendah dan tingkat vaksinasi meningkat.

Sementara itu, sebanyak 1.116 kasus baru terdeteksi di New South Wales atau turun dari 1.164 sehari sebelumnya. Perdana Menteri Negara Bagian New South Wales Gladys Berejiklian mengatakan, negaranya mencapai tingkat vaksinasi 70% pada pertengahan bulan depan dari target awal hingga akhir Oktober 2021.

Sponsored

"Jika Anda seorang bisnis, mulailah membersihkan rencana keamanan Covid Anda. Pastikan karyawan Anda divaksinasi sehingga kami dapat hidup kembali dengan vaksinasi dosis ganda 70%," kata Berejiklian kepada wartawan di Sydney.

Sejauh ini, 37% orang di NSW usia di atas 16 tahun sudah divaksinasi lengkap. NSW melaporkan empat kematian baru sehingga jumlah total kematian dalam wabah terbaru menjadi 100. 

Australia sedang mencoba untuk menangani gelombang ketiga kasus infeksi Covid-19 yang telah mengunci lebih dari setengah dari 25 juta penduduknya. Warga Sydney dan Melbourne, Canberra telah diminta tinggal di rumah yang ketat selama berminggu-minggu.

Caleg Pilihan
Berita Lainnya
×
tekid