sun
moon
a l i n e a dot id
fakta data kata
logo alinea.id

Bahas repatriasi Rohingya, Menlu RI bertemu Utusan Khusus PBB

PBB mengapresiasi peran dan kontribusi Indonesia dalam membantu penyelesaian masalah di Rakhine State, Myanmar.

Valerie Dante
Valerie Dante Kamis, 28 Mar 2019 18:31 WIB
Bahas repatriasi Rohingya, Menlu RI bertemu Utusan Khusus PBB

Pada Kamis (28/3), Menteri Luar Negeri RI Retno Marsudi menerima kunjungan Utusan Khusus Sekretaris Jenderal PBB untuk Myanmar Christine Burgener untuk membahas mengenai perkembangan krisis Rohingya.

"Kunjungan itu menunjukkan pengakuan PBB terhadap peran dan kontribusi Indonesia dalam membantu penyelesaian masalah di Rakhine State," jelas Juru Bicara Kementerian Luar Negeri RI Arrmanatha Nasir atau yang akrab disapa Tata dalam konferensi pers pada Kamis (28/3).

Ini merupakan yang kali pertama Burgener berkunjung ke Indonesia.

Tata menerangkan bahwa pertemuan Menlu Retno dan Burgener membahas mengenai repatriasi para pengungsi Rohingya di Bangladesh.

Selain itu, isu lain yang menjadi sorotan Menlu Retno dan Burgener adalah kunjungan tim Asean Coordinating Centre For Humanitarian Assistance (AHA Centre) yang beberapa pekan lalu telah melaksanakan preliminary need assessment.

Laporan AHA Centre, menurut Tata, akan segera dipublikasikan untuk umum.

AHA Centre merupakan organisasi di ASEAN yang dibentuk sebagai upaya untuk membantu memantau dan melancarkan proses repatriasi para pengungsi. 

Sponsored

"Pertemuan itu juga membicarakan upaya kerja sama ke depan untuk memastikan agar repatriasi pengungsi dapat dilakukan secara sukarela, aman, dan bermartabat," tambahnya.

Tata menyebut bahwa PBB mengapresiasi peran yang Indonesia dan ASEAN lakukan selama ini.

Berita Lainnya
×
tekid