sun
moon
a l i n e a dot id
fakta data kata
logo alinea.id

Pasca-bom di dekat Piramida Mesir, KBRI Kairo rilis imbauan

Serangan bom di jalan dekat Piramida Giza pada Minggu (19/5) terhadap bus wisata melukai belasan wisatawan.

Valerie Dante
Valerie Dante Selasa, 21 Mei 2019 11:40 WIB
Pasca-bom di dekat Piramida Mesir, KBRI Kairo rilis imbauan

Duta Besar RI untuk Mesir Helmy Fauzy memastikan tidak ada WNI yang menjadi korban serangan teror bom terhadap bus wisata pada Minggu (19/5). Bom yang meledak di jalan dekat Piramida Giza itu melukai belasan wisatawan.

"Terkait dengan serangan bom itu, KBRI Kairo mengimbau seluruh WNI di Mesir untuk meningkatkan kewaspadaan, dan mengindari daerah rawan serta kerumunan massa," tutur Dubes Helmy dikutip dari rilis Kementerian Luar Negeri RI yang diterima Alinea.id pada Selasa (21/5).

Selain itu, WNI yang bepergian ke Mesir diimbau untuk lapor diri melalui aplikasi Safe Travel. Di dalam aplikasi tersebut, WNI yang menemui masalah di negara tujuan dapat langsung menekan tombol darurat yang otomatis mengirimkan data lokasi tempat kejadian perkara ke perwakilan RI setempat.

KBRI Kairo juga meminta WNI yang akan melakukan kunjungan atau melintasi wilayah Semenanjung Sinai untuk memastikan agar bus wisata yang digunakan mendapat pengawalan dari pihak keamanan Mesir.

Pada Minggu, sebuah serangan bom yang ditanam di pinggir jalan dekat lokasi Grand Museum Mesir di wilayah Giza, Kairo, Mesir menyasar sebuah bus wisata yang mengangkut 25 turis asing. 

"Berdasarkan pemantauan KBRI Kairo dan pelacakan melalui sumber keamanan Mesir, sejauh ini diperoleh informasi tidak ada WNI yang menjadi korban serangan tersebut," kata Dubes Helmy.

Menurut informasi yang diperoleh KBRI Kairo, lanjutnya, serangan tersebut menggunakan bahan peledak berskala ringan dan menyebabkan 7 warga Afrika Selatan dan 10 warga Mesir mengalami luka-luka akibat terkena pecahan kaca jendela bus.

Dubes Helmy menuturkan bahwa sejauh ini belum ada laporan mengenai jatuhnya korban jiwa akibat pengeboman itu.

Sponsored
Caleg Pilihan
Berita Lainnya
×
tekid