sun
moon
a l i n e a dot id
fakta data kata
logo alinea.id

Pertama kali, tak ada kasus infeksi lokal Covid-19 di Korsel

Secara total, Korea Selatan mencatat 10.765 kasus positif Covid-19, termasuk 247 kematian.

Valerie Dante
Valerie Dante Kamis, 30 Apr 2020 18:45 WIB
Pertama kali, tak ada kasus infeksi lokal Covid-19 di Korsel

Untuk pertama kalinya sejak pandemik Covid-19 terdeteksi di Korea Selatan, negara itu melaporkan bahwa tidak ada kasus infeksi lokal baru pada Rabu (29/4).

Dalam pernyataannya pada Kamis (30/4), Pusat Pengendalian dan Pencegahan Penyakit Korea Selatan (KCDC) mengatakan bahwa empat kasus infeksi baru yang terdaftar selama 24 jam terakhir melibatkan pelancong dari luar negeri.

Secara total, Korea Selatan mencatat 10.765 kasus positif Covid-19, termasuk 247 kematian dan 9.059 pasien yang dinyatakan sembuh.

Menurut KCDC, dari total kasus infeksi coronavirus jenis baru, 1.065 adalah kasus impor.

Otoritas kesehatan juga menyatakan tidak ada transmisi lokal yang terjadi dari pemilu parlemen bulan ini. Pada saat itu, pihak berwenang mengambil langkah-langkah keselamatan ketat, termasuk mewajibkan pemilih mengenakan masker dan sarung tangan plastik saat memberikan suara.

"Setidaknya 29 juta pemilih berpartisipasi dalam pemilu parlemen pada 15 April ... Tidak ada satu pun kasus infeksi terkait dengan pemilu telah dilaporkan sejauh ini," tutur pejabat kesehatan, Yoon Tae-ho.

Yoon berterima kasih kepada staf yang mendisinfeksi tempat pemungutan suara (TPS) di seluruh negeri dan kepada para pemilih yang mematuhi aturan menjaga jarak setidaknya satu meter antara satu sama lain.

Korea Selatan dinilai berhasil mengendalikan pandemik Covid-19 tanpa gangguan besar akibat kampanye pengujian besar-besaran dan pelacakan jejak penularan secara intensif.

Sponsored

Negara tersebut diperkirakan akan melonggarkan sejumlah pembatasan sosial dalam beberapa hari mendatang jika tren kasus infeksi baru secara konsisten terus menurun. (Al Jazeera)

Berita Lainnya
×
tekid