sun
moon
a l i n e a dot id
fakta data kata
logo alinea.id

Pesawat jatuh di Havana, 100 orang tewas

Pesawat mengangkut 110 penumpang dan awak kabin yang sebagian besar penumpangnya berasal dari Kuba.

Dika Hendra
Dika Hendra Sabtu, 19 Mei 2018 20:36 WIB
Pesawat jatuh di Havana, 100 orang tewas

Lebih dari 100 orang tewas setelah pesawat Boeing 737 jatuh di dekat Bandara Internasional Jose Martidi Havana. Tiga orang dinyatakan selamat, tapi mereka dalam kondisi kritis.

Pesawat itu lepas landas pada pukul 12.08 pada Jumat (17/5) pada penerbangan domestik menuju Holguin. Pesawat itu mengangkut 110 penumpang dan awak kabin. Dalam pesawat itu terdapat enam awak kabin Meksiko dan sebagian besar penumpang umumnya berasal dari Kuba dan lima warga asing.

Presiden Kuba Miguel Diaz-Canel sesaat setelah mengunjungi lokasi kecelakaan menyatakan turut berdukacita atas peristiwa tersebut.

Wakil Menteri Transportasi Eduardo Rodriguez Davila menambahkan dua penumpang kritis setelah berhasil diselamatkan. “Dua penumpang itu masih dirawat di rumah sakit,” kata Davila seperti dilansir BBC.

Stasiun televisi pemerintah menyatakan pesawat itu hendak terbang ke Holguin, pulau di timur Havana. Saat pesawat lepas landas, tiba-tiba pesawat mengalami masalah dan terjun ke bawah.

Kerumunan warga langsung terlihat setelah pesawat jatuh. Petugas pemadam kebakaran pun berusaha memadamkan api sementara petugas medis juga berjuang keras untuk menyelamatkan penumpang yang selamat.

“Saya melihat pesawat itu lepas landas. Lalu tiba-tiba, pesawat itu menukik ke ke bawah dan jatuh,” kata kata Pekerja supermarket Jose Luis.

Radio Havana Kuba menyatakan pesawat itu jatuh di antara jalanan Boyeros dan Havana atau sekitar 20 km selatan ibu kota. Boeing pun akan segera mengirimkan tim teknis ke Kuba sesuai dengan Undang-Undang Amerika Serikat serta petunjuk otoritas Kuba dan Badan Keselamatan Transportasi Nasional AS. Pasalnya, embargo perdagangan AS terhadap Kuba telah terjadi selama beberapa dekade.

Sponsored

 

 

Berita Lainnya
×
tekid