sun
moon
a l i n e a dot id
fakta data kata
logo alinea.id

Reshuffle kabinet, Raja Salman copot dua menteri

Ibrahim al-Assaf dicopot sebagai menteri luar negeri. Dia digantikan oleh seorang pangeran yang memiliki pengalamat diplomatik di Barat.

Khairisa Ferida
Khairisa Ferida Kamis, 24 Okt 2019 10:25 WIB
Reshuffle kabinet, Raja Salman copot dua menteri

Arab Saudi melakukan perombakan kabinet pada Rabu (23/10), menempatkan seorang pangeran dengan pengalaman diplomatik di Barat di pos menteri luar negeri. Kerajaan itu disebut tengah berusaha memperbaiki citra internasionalnya sekaligus bersiap untuk mengambil alih kepresidenan G20 tahun depan.

Pangeran Faisal bin Farhan Al Saud beberapa bulan terakhir menjabat sebagai Duta Besar Arab Saudi untuk Jerman dan sebelumnya menjadi penasihat politik di Kedutaan Besar Arab Saudi di Washington. Jejaknya di dunia bisnis industri pertahanan mencakup sebagai chairman perusahaan patungan dengan Boeing. 

Penunjukan Pangeran Faisal bin Farhan Al Saud dilakukan hanya 10 bulan setelah pendahulunya, Ibrahim al-Assaf, menjabat.

Keputusan kerajaan lainnya yang juga diumumkan pada Rabu adalah Saleh bin Nasser bin al-Ali al-Jasser menggantikan Nabil bin Mohammed al-Amoudi sebagai menteri transportasi. Saleh bin Nasser sebelumnya merupakan direktur jenderal Saudi Arabian Airlines.

Dalam dekret kerajaan, tidak diuraikan alasan pergantian dua menteri tersebut.

Arab Saudi, sekutu penting Amerika Serikat dalam menghadapi Iran, telah menuai kecaman keras dari Barat tahun lalu menyangkut catatan HAM-nya, termasuk atas pembunuhan jurnalis Jamal Khashoggi serta keterlibatan mereka dalam perang di Yaman.

Saat ini relasi Riyadh dan Teheran mengalami lonjakan ketegangan pascaserangan terhadap fasilitas minyak Saudi bulan lalu. Pemberontak Houthi di Yaman mengklaim menjadi dalang serangan, tetapi pejabat AS menunjuk Iran sebagai pihak yang bertanggung jawab.

Iran telah membantah tuduhan tersebut dan memperingatkan risiko perang habis-habisan jika terjadi serangan terhadap wilayahnya. (VOA dan Al Jazeera)

Sponsored
Caleg Pilihan
Berita Lainnya
×
tekid