sun
moon
a l i n e a dot id
fakta data kata
logo alinea.id

Sekjen ASEAN puji keberhasilan Korsel tangani Covid-19

Korsel-ASEAN akan memperkuat kerja sama mengatasi dampak Covid-19.

Valerie Dante
Valerie Dante Selasa, 16 Jun 2020 19:21 WIB
Sekjen ASEAN puji keberhasilan Korsel tangani Covid-19

Sekretaris Jenderal ASEAN Lim Jock Hoi memuji keberhasilan pemerintah Korea Selatan (Korsel) dalam menangani situasi Covid-19 di dalam negeri.

"Korea Selatan telah secara drastis berhasil mengurangi tren peningkatan kasus Covid-19 dan mempertahankan prestasi baik tersebut," tutur Sekjen Lim dalam konferensi pers di Sekretariat ASEAN, Jakarta, Selasa (16/6).

Lim juga menyampaikan simpati atas hilangnya banyaknya nyawa akibat pandemik coronavirus jenis baru di Korsel.

Menurut otoritas kesehatan Korea Selatan, sejauh ini negara tersebut mencatat 12.155 kasus positif Covid-19, termasuk 278 kematian dan 10.760 pasien yang dinyatakan sembuh.

Negara-negara anggota ASEAN, sambung Lim, sedang berupaya melonggarkan pembatasan sosial yang awalnya diterapkan untuk mengekang penyebaran Covid-19.

"Secara perlahan, sejumlah negara sudah memulai kembali kegiatan masyarakat dan aktivitas ekonomi tentunya dengan tetap memerhatikan kesehatan masyarakat dan langkah-langkah sosial yang diperlukan untuk mencegah penularan virus," jelas dia.

Lim menambahkan, sejak mewabahnya Covid-19, ASEAN dan Korea Selatan terus memperkuat kerja sama dalam menanggapi pandemik baik di tingkat nasional maupun regional.

"Koordinasi dalam upaya mengurangi dampak dari pandemik Covid-19, khususnya dalam hal kesehatan publik, perdagangan, dan perjalanan saat ini sedang ditingkatkan," katanya.

Sponsored

Kerja sama darurat kesehatan masyarakat terkait penyakit menular akan menjadi salah satu bentuk kolaborasi yang tercantum dalam Rencana Aksi ASEAN-Korea Selatan 2021-2025. Menurut Lim, rencana aksi tersebut akan diadopsi dalam pertemuan menteri luar negeri pada Agustus.

Lebih lanjut, Sekjen Lim menuturkan bahwa pada Senin (15/6), dia mengadakan perbincangan via telepon dengan Menteri Luar Negeri Korea Selatan Kang Kyung-wha untuk membahas kerja sama penanganan Covid-19.

"Menlu Kang Kyung-wha menegaskan kembali komitmen Korea Selatan untuk memperkuat kerja sama dengan ASEAN dalam mengatasi dampak coronavirus jenis baru," pungkas Lim.

Berita Lainnya
×
tekid