sun
moon
a l i n e a dot id
fakta data kata
logo alinea.id

Vladimir Putin menilai boikot Olimpiade Beijing adalah langkah keliru

Keputusan ini berbanding terbalik dengan negara-negara yang menyerukan boikot, yakni Amerika Serikat, Australia, Kanada, dan Inggris.

Nadia Lutfiana Mawarni
Nadia Lutfiana Mawarni Jumat, 24 Des 2021 19:26 WIB
Vladimir Putin menilai boikot Olimpiade Beijing adalah langkah keliru

Sikap negara-negara di dunia atas Olimpiade Musim Dingin Beijing 2022 terbelah. Di satu sisi sejumlah negara menyatakan bakal melakukan boikot diplomatik, namun di sisi lain boikot diplomatik dinilai sebagai langkah yang keliru.

Presiden Rusia Vladimir Putin angkat bicara dan memihak bahwa boikot olimpiade adalah langkah yang salah.

Keputusan ini berbanding terbalik dengan negara-negara yang menyerukan boikot, yakni Amerika Serikat, Australia, Kanada, dan Inggris. Sebelumnya, negara-negara tersebut mengambil keputusan untuk melakukan boikot lantaran China dianggap telah melakukan pelanggaran Hak Asasi Manusia (HAM) dengan memusatkan etnis muslim Uighur ke dalam kamp konsentrasi.

Seperti dikutip Reuters, Jumat (24/12), Washington tidak akan bisa menahan perkembangan China sebagai sebuah kompetitor global dengan cara menarik politik ke bidang olahraga. Kanada dan Inggris sebelumnya telah menyatakan akan mengikuti langkah Amerika Serikat dengan memboikot Olimpiade Musim Dingin 2022. Tindakan itu mendapat kecaman dari Beijing karena dianggap sebuah pengkhianatan terhadap prinsip-prinsip olimpiade.

Sponsored

Sebelumnya Presiden Atletik Dunia Sebastian Coe menyatakan, pihaknya secara filosofi menentang segala bentuk boikot dan memilih dialog dalam menyelesaikan permasalahan. Pernyataan itu disampaikan Coe setelah mengumumkan Liga Diamond pada 2022, akan tetap diselenggarakan di China.

Kota Shenzhen akan menjadi tuan rumah season kedua Liga Diamond, yang akan diselenggarakan pada 6 Agustus 2022. Itu adalah event Liga Diamond kedua yang bakal diselenggarakan di China sepanjang 2022 setelah sebelumnya Shanghai, yang akan menjadi tuan rumah pertama.

Caleg Pilihan
Berita Lainnya
×
tekid