sun
moon
a l i n e a dot id
fakta data kata
logo alinea.id

15.000 personel polantas amankan arus mudik Iduladha

Arus mudik diprediksi terjadi 31 Juli, sedangkan arus balik pada 2 Agustus.

Ayu mumpuni
Ayu mumpuni Rabu, 29 Jul 2020 13:15 WIB
15.000 personel polantas amankan arus mudik Iduladha

Korps Lalu Lintas (Korlantas) Polri melakukan gelar pasukan pengamanan mudik Iduladha. Sebanyak 15.000 personel akan bertugas mengamankan arus mudik mulai hari ini (Rabu, 29/7).

"Hari ini kita lakukan upacara pelepasan tim jajaran dan tim back up Korlantas untuk antisipasi perayaan Iduladha 1441 Hijriah," kata Kepala Korlantas Mabes, Polri Irjen Istiono, dalam keterangan resminya, beberapa saat lalu.

Tidak ada aturan khusus yang diterapkan saat pengamanan mudik Iduladha meski saat pandemi coronavirus baru (Covid-19). Bahkan, penyekatan pun tak diberlakukan.

Istiono menerangkan, petugas di lapangan hanya akan mengamankan arus lalu lintas saja. Takkan ada penindakan terhadap pelanggaran.

Sponsored

Apabila ada pengemudi yang tidak menggunakan masker, petugas hanya akan memberikan penutup mulut dan hidung.

"Tidak ada penyekatan sama sekali. Pemudik untuk sementara juga tidak ada rapid test, hanya petugas saja. Kita membantu mudik untuk memperlancar arus saja," ujar Istiono.

Puncak arus mudik diprediksi terjadi pada 31 Juli 2020 dan arus balik pada 2 Agustus. Selain arus lalu lintas, pengamanan juga dilakukan di sejumlah tempat wisata yang diprediksi terjadi peningkatan pengunjung.

Berita Lainnya
×
tekid