sun
moon
a l i n e a dot id
fakta data kata
logo alinea.id

Amankan Papua, TNI-Polri siapkan pesawat dan helikopter

Helikopter dan pesawat dipersiapkan untuk mempermudah pergeseran pasukan dari dan ke Papua atau Papua Barat.

Tito Dirhantoro
Tito Dirhantoro Senin, 02 Sep 2019 11:15 WIB
Amankan Papua, TNI-Polri siapkan pesawat dan helikopter

Aparat keamanan terus berupaya untuk meredakan ketegangan di Papua dan Papua Barat. Selain mengerahkan aparat keamanan baik TNI dan Polri, sejumlah kendaraan turut disiagakan di dua provinsi itu. Salah duanya yakni pesawat dan helikopter milik TNI dan Polri. Hal ini dilakukan untuk terus memastikan keamanan di Papua dan Papua Barat.

Kepala Kepolisian RI, Jenderal Pol Tito Karnavian mengatakan, pihaknya bersama TNI terus berupaya dan berkomitmen untuk menjaga keamanan dan kenyamanan di Papua dan Papua Barat. Berbagai upaya dilakukan oleh kedua instansi penjaga negeri tersebut.

“Kita standby (siagakan) juga pesawat, baik dari Polri dan TNI, termasuk helikopter kalau misalkan diperlukan,” kata Jenderal Tito seperti dikuti darip Tribratanews pada Senin (2/9).

Tito menjelaskan, saat ini Polri dan TNI bukan hanya menyiapkan sejumlah personel untuk memberikan keamanan dalam menjaga kondusifitas di Papua dan Papua Barat, tapi juga menyiagakan sejumlah sarana transportasi jika dibutuhkan. Hal ini bertujuan untuk mempermudah pergeseran pasukan dari dan ke Papua atau Papua Barat.

Kapolri juga menyebut saat ini situasi dan kondisi di Papua dan Papua Barat sudah bersangsur pulih. “Sekarang di Papua dan Papua Barat sudah jauh lebih kondusif, dan dalam tahap rekonstruksi,” kata Kapolri.

Sementara itu, mantan Kapolda Papua, Irjen Pol Paulus Waterpauw, mengajak seluruh eleman masyarakat Papua untuk bersama-sama menjaga kenyamanan dan kedamaian untuk menghindari perpecahan dan kebencian.

"Saya berharap sebagai mantan Kapolda Papua dan saya putra asli Papua, mari kita semua menjaga tanah ini dengan baik, aman dan damai," kata Paulus.

Jenderal polisi bintang dua itu mengungkapkan bahwa keinginan Kapolri Jenderal Pol M Tito Karnavian agar semua situasi dapat terkendali dengan aman dan kondusif, bisa kembali seperti semula.

Sponsored

“Beliau (Kapolri) berprinsip bahwa upaya-upaya negosiasi dan komunikasi itulah yang utama. Selain itu, beliau juga ingin mengamankan semua pihak, makanya ada dorongan atau back up dari beberapa pasukan yang hadir dari daerah terdekat, seperti dari Papua Barat,” kata Paulus.

Paulus mengaku telah mendatangi sejumlah warga dan mengajak untuk kembali bersatu dan membangun serta menjaga kedamaian Papua.

“Kemaren saya mendatangi semua masyarakat, untuk bersama-sama membantu menjaga kedamaian di tanah Papua. Kita merasakan luka hati dengan adanya penjarahan, perusakan yang dilakukan oleh pendemo," kata Paulus. (Ant)

Berita Lainnya
×
tekid