sun
moon
a l i n e a dot id
fakta data kata
logo alinea.id

Cegah pemudik, polisi akan edukasi masyarakat

Sekaligus upaya Polda Metro Jaya membantu memutus mata rantai penyebaran virus Covid-19.

Ayu mumpuni
Ayu mumpuni Rabu, 07 Apr 2021 10:38 WIB
Cegah pemudik, polisi akan edukasi masyarakat

Direktorat Lalu Lintas Polda Metro Jaya akan menggelar Operasi Keselamatan Jaya yang bertujuan mengedukasi masyarakat agar tidak melakukan mudik lebaran. Operasi khusus tersebut dilakukan pada 12 April 2021 sampai 25 April 2021.

Direktur Lalu Lintas Polda Metro Jaya Kombes Sambodo Purnomo Yogo mengatakan, operasi tersebut sekaligus untuk mengedukasi mengenai upaya memutus mata rantai penyebaran virus Covid-19.

"Murni dalam upaya memutuskan rantai penyebaran Covid-19," kata Sambodo saat dikonfirmasi, Rabu (7/4).

Operasi akan digelar dengan cara menyebar selebaran sebagai bentuk kampanye di jalan. Selain itu, personel di lapangan juga melakukan pembagian masker gratis.

Sponsored

"Yang kami sampaikan tujuannya untuk meningkatkan kepatuhan disiplin masyarakat terhadap protokol kesehatan, tertib berlalu lintas, dan menurunkan angka kecelakaan lalu lintas. Termasuk meningkatkan pemahaman masyarakat larangan Mudik 2021," ujarnya.

Untuk diketahui, pemerintah memutuskan pelarangan Mudik 2021 guna memutus penularan Covid-19. Hal itu dilakukan setelah evaluasi tim gugus tugas Covid-19 menyatakan, selalu ada kenaikan jumlah pengidap Covid-19 saat libur panjang.

Korps Lalu Lintas Polri pun akan melakukan penyekatan jalan di sepanjang pantura Pulau Jawa dan Sumatera. Hanya masyarakat yang memiliki tujuan tertentu, seperti hal-hal mendesak dapat bepergian ke luar kota.

Berita Lainnya
×
tekid