sun
moon
a l i n e a dot id
fakta data kata
logo alinea.id

Firli Bahuri: Hari Adhyaksa seyogianya diisi dengan aksi pemberantasan korupsi

Para jaksa yang bertugas di KPK telah menjalankan tugas dengan baik.

Achmad Al Fiqri
Achmad Al Fiqri Kamis, 23 Jul 2020 08:43 WIB
Firli Bahuri: Hari Adhyaksa seyogianya diisi dengan aksi pemberantasan korupsi

Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Firli Bahuri menegaskan, perayaan Hari Adhyaksa ke-60 selayaknya diisi dengan aksi pemberantasan korupsi. Hal itu sebagai bentuk pengabdian para jaksa bagi negara.

"Hari Adhyaksa seyogianya juga diisi dengan aksi pemberantasan korupsi," kata Firli, dalam keterangan resmi yang diterima Alinea.id, Kamis (23/7).

Dia mencontohkan, para jaksa yang bertugas di KPK telah menjalankan tugas dengan baik. Saat peringatan Hari Adhyaksa, kata dia, para jaksa telah menunjukkan kinerja yang baik. Hal itu terlihat saat penahanan 11 mantan anggota DPRD Sumatera Utara.

"Kami sangat yakin Jaksa Penuntut Umum yang nantinya bertugas dalam kasus tersebut akan mengedepankan nilai-nilai Trapsila Adhyaksa, sehingga hukuman yang diterima para tersangka akan adil dan memenuhi rasa keadilan baik bagi pelaku maupun rakyat Indonesia," ujar Firli.

Sponsored

Dia meyakini, tiga nilai yang terkandung dalam Trapsila Adhyaksa telah terpatri dalam setiap insan jaksa. Ketiga nilai itu ialah jiwa satya, yaitu kesetiaan bersumber pada kejujuran, adi yakni kesempurnaan dalam bertugas, dan wicaksana yang berarti bijaksana.

Integritas dalam melaksanakan tugas akan dijunjung jika tiga nilai itu terpartri bagi setiap insan para jaksa. Alhasil, penegakan hukum akan berproses dengan profesional yang melahirkan keadilan.

"Semoga Hari Bhakti Adhyaksa, terus bergerak dan berkarya mengabdi tanpa henti untuk NKRI dengan semangat antikorupsi, selalu mewarnai tatanan kehidupan berbangsa di negeri ini," terang Firli.

Berita Lainnya
×
tekid