sun
moon
a l i n e a dot id
fakta data kata
logo alinea.id

Ke KPK, Jaksa Agung temui para jaksa yang bertugas

Burhanuddin menyampaikan beberapa pesan pada para jaksa di KPK, dalam kunjungannya pada Jumat (8/11).

Achmad Al Fiqri
Achmad Al Fiqri Jumat, 08 Nov 2019 11:39 WIB
Ke KPK, Jaksa Agung temui para jaksa yang bertugas

Jaksa Agung ST Burhanuddin mendatangi Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK). Kunjungan tersebut bertujuan untuk meningkatkan kerjasama dan sinergisitas di kedua lembaga tersebut. 

Dari pantauan Alinea.id, Burhanuddin keluar dari Gedung Merah Putih KPK sekitar pukul 09.30 WIB. Ia didamping Wakil Ketua KPK Laode M Syarief.

Burhanuddin mengatakan, tujuan kunjungannya hanya untuk bersilaturahmi dalam rangka meningkatkan kerjasama yang sudah terjalin sejak dulu.

"Saya sebagai orang baru, wajib hukumnya saya memperkenalkan diri dan menindaklanjuti kegiatan-kegiatan yang lalu," kata Burhanuddin, usai melakukan kunjungan ke KPK, Jakarta Selatan pada Jumat (8/11).

Sponsored

Bahkan, dia mengaku rencana kunjungan tersebut sudah diinisiasi dirinya sejak pekan lalu. Namun, mantan Jaksa Agung Muda Perdata dan Tata Usaha Negara Kejagung itu berhalangan hadir, lantaran harus mengurus beberapa pekerjaan yang baru diembannya.

Syarief menambahkan, kunjungan Burhanuddin juga untuk bertemu para jaksa yang bertugas di KPK. Dalam pertemuan itu, kata Syarief, Burhanuddin menyampaikan beberapa pesan pada para jajarannya.

"Salah satunya, beliau (Burhanuddin) katakan bahwa teman-teman jaksa yang bertugas di KPK itu dipakai sebagai bentuk candradimuka, agar kalau selesai di KPK bisa menularkan hal baik ke Kejaksaan, dan beliau sangat berharap," kata Syarief.

Berita Lainnya
×
tekid