sun
moon
a l i n e a dot id
fakta data kata
logo alinea.id

Puluhan jenazah korban kebakaran Lapas Tangerang dibawa ke RS Polri

Proses identifikasi dilakukan di RS Polri Kramat Jati.

Ayu mumpuni
Ayu mumpuni Rabu, 08 Sep 2021 11:34 WIB
Puluhan jenazah korban kebakaran Lapas Tangerang dibawa ke RS Polri

Bidang Kedokteran dan Kesehatan (Biddokkes) Polda Metro Jaya mulai membawa puluhan jenazah kebakaran Blok C II Lapas Kelas I Tangerang, Banten, ke Rumah Sakit (RS) Polri Kramat Jati.

Sebanyak 41 jenazah utu dibawa bergantian dari lokasi kejadian ke rumah sakit tersebut. "Dibawa untuk proses identifikasi," kata Kasubdit Dokpol Polda Metro Jaya Kompol Asep Winardi dalam konferensi pers, Rabu (8/9).

Menurut Asep, pihaknya juga membutuhkan data antemortem dari pihak keluarga untuk melakukan proses identifikasi. Dalam proses pengumpulan antemortem, pihak keluarga harus menunjukkan bukti hubungan dengan korban. Kemudian, menyerahkan DNA guna pencocokan identifikasi jenazah.

"Posko antemortem berada di Lapas Tangerang," ucapnya.

Sponsored

Sementara Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Banten menyampaikan turut berbelasungkawa atas meninggalnya warga binaan Lapas Kelas 1 Tangerang. Untuk keluarga yang membutuhkan informasi dapat menghubungi Krisis Center Lapas dengan nomor 081383557757.

Untuk diketahui, peristiwa kebakaran terjadi pukul 01.45 WIB dini hari tadi menewaskan 41 narapidana kasus tindak pidana narkotika. Terdapat 73 napi luka ringan yang ditangani di poliklinik lapas. Sementara, delapan narapidana mengalami luka berat dilarikan ke RSUD Tangerang.

Caleg Pilihan
Berita Lainnya
×
tekid