sun
moon
a l i n e a dot id
fakta data kata
logo alinea.id

Kapasitas RS untuk Covid hampir penuh, Politikus PDIP: Ini mengkhawatirkan

Pemerintah dan masyarakat harus menegakan kembali disiplin protokol kesehatan.

Achmad Al Fiqri
Achmad Al Fiqri Rabu, 02 Sep 2020 08:48 WIB
Kapasitas RS untuk Covid hampir penuh, Politikus PDIP: Ini mengkhawatirkan

Kapasitas ruang perawatan di sejumlah rumah sakit yang menangani pasien coronavirus baru atau Covid-19 semakin penuh. Kapasitas yang tersisa semakin menipis. Kondisi ini dinilai sebagai suatu hal yang meresahkan dan mengkhawatirkan.

"Harus diakui (menipisnya kapasitas ruang rawat rumah sakit) ini meresahkan, posisi yang sangat mengkhawatirkan," kata Anggota Komisi IX DPR Rahmad Handoyo kepada Alinea.id, Rabu (2/9).

Karena itu, dia meminta pemerintah dan masyarakat harus menegakkan kembali disiplin protokol kesehatan, seperti menjaga jarak, memakai masker, dan rajin mencuci tangan.

"Jadi saya kira ini, kita kembali lagi galakkan kampanye, galakkan dan bumikan (norma) hidup baru atau kebiasaan baru. Jadi ini adalah cara paling efektif dalam rangka perang melawan Covid-19," tuturnya.

Menurutnya, ruang rawat di rumah sakit akan mengalami kelebihan kapasitas jika masyarakat abai dan tidak disiplin dalam menjalankan protokol kesehatan.

Namun demikian, dia menyarankan kepada publik agar tidak panik melihat keterisian ruang rawat rumah sakit yang kian menipis. "Kita tidak perlu panik," ucapnya.

Bagi politikus PDI Perjuangan itu, yang harus ditekankan oleh masyarakat, yakni Covid-19 adalah penyakit berbahaya yang belum ditemukan obatnya. Karena itu, kata dia, pengendalian penyakit Covid-19 melalui kepatuhan protokol kesehatan perlu dilakukan.

"Jadi kita bergotong royong. Kita kendalikan Covid-19. Kita ikuti protokol kesehatan. Kita ikuti kebiasaan baru, dengan menegakan disiplin yang tinggi. Dengan itu kita pasti akan menekan laju penyebaran Covid-19," tutup dia.

Sponsored

Sebagai informasi, keterisian ruang rawat rumah sakit untuk menangani pasien Covid-19 kian menipis. DKI Jakarta merupakan salah satu daerah yang alami ruang rawat rumah sakit hampir penuh.

Dari data yang tertera dalam situs eis.dinkes.jakarta.go.id pada 1 September 2020, hanya tersisa empat unit ruang intensif atau ICU yang tersebar di 32 rumah sakit umum daerah di ibu kota.

Selain ruang ICU, ketersediaan ruang VIP masih tersisa 26 unit, Kelas I (87), Kelas II (113), Kelas III (1.092), NICU (40), PICU (9), HCU (17), ICCU (17) dan ruang isolasi (141).

Berita Lainnya
×
tekid