sun
moon
a l i n e a dot id
fakta data kata
logo alinea.id

Kejagung tunggu laporan dugaan korupsi ternak di Kementan

Pengusutan bakal dilakukan setelah Korps Adhyaksa menerima laporan.

Ayu mumpuni
Ayu mumpuni Kamis, 12 Nov 2020 19:14 WIB
Kejagung tunggu laporan dugaan korupsi ternak di Kementan

Kejaksaan Agung (Kejagung) siap mengusut kasus dugaan korupsi pengadaan sapi, kambing, dan pakan ternak di Kementerian Pertanian (Kementan). Namun, hingga kini masih menunggu laporan kasus tersebut.

"Kami akan menunggu. Silakan laporkan dugaan tindak pidana itu ke kami. Ini wujud dari peran serta masyarakat sebagaimana diatur dalam PP Nomor 43 Tahun 2018," kata Kepala Pusat Penerangan Hukum Kejagung, Hari Setiyono, melalui pesan singkat, Kamis (12/11). 

Hari membeberkan, tim penyidik akan menindaklanjuti laporan soal dugaan tindak pidana korupsi itu sesuai aturan berlaku. 

Apabila ditemukan tindak pidana, dirinya menerangkan, penyidik akan memproses secara transparan. Oleh karenanya, dia mempersilakan apabila ada pihak yang hendak melaporkan kasus dugaan tersebut.

Sponsored

"Kami akan menindaklanjuti informasi ini sesuai dengan SOP kami," lanjut Hari. 

Dugaan korupsi di Kementan dibeberkan pertama kali oleh Gerakan Penyelamat Harta Negara Republik Indonesia (GPHN RI). Mereka menduga perusahaan pemenang tender pengadaan ternak dan pakan fiktif karena tidak memiliki alamat kantor yang jelas.

Mereka juga menduga adanya penggelembungan (mark up) proyek pengadaan barang/jasa yang melibatkan keluarga Menteri Pertanian, Syahrul Yasin Limpo.

Berita Lainnya
×
tekid