sun
moon
a l i n e a dot id
fakta data kata
logo alinea.id

Mantan Jaksa Agung Basrief Arief meninggal dunia

Jenazah masih berada di rumah sakit.

Ayu mumpuni
Ayu mumpuni Selasa, 23 Mar 2021 12:40 WIB
Mantan Jaksa Agung Basrief Arief meninggal dunia

Kabar duka datang dari mantan Jaksa Agung, Basrief Arief, yang meninggal dunia pada hari ini (Selasa, 23/3), sekitar pukul 10.00 WIB.

Kepala Pusat Penerangan Hukum Kejaksaan Agung (Kejagung), Leonard Eben Ezer Simanjuntak, belum dapat menjelaskan alasan meninggalnya Basrief Arief. Rencana pemakamannya pun masih belum diinformasikan.

"Kejaksaan Republik Indonesia berduka cita atas berpulang ke hadirat Allah Swt, Bapak Basrief Arief bin Bachtiar Arief, pada Selasa 23 Maret 2021, jam 10.00 WIB," katanya dalam keterangan resminya, beberapa saat lalu.

Dia pun memohon doa atas meninggalnya Basrief Arief. Kemudian, memohon dibukakan pintu maaf atas segala dosa almarhum.

"Semoga amal ibadah almarhum diterima di sisi Allah Swt dan dibukakan pintu maaf sebesar-besarnya," ucapnya.

Ditambahkan Leonard, saat ini jenazah masih berada di rumah sakit. Kendati demikian, tidak disebutkan lokasinya secara spesifik.

Basrief Arief, menurutnya, adalah sosok yang sangat membangun kejaksaan lebih baik lagi. Banyak terobosan yang telah diciptakannya.

"Beliau jaksa karier dari mulai masuk kejaksaan sampai menjadi jaksa agung. Beliau adalah bapak yang cukup menjadi pedoman suatu harapan bagi generasi penerus untuk dapat meneruskan cita-cita beliau menegakkan dan keadilan Indonesia," tuturnya.

Sponsored
Caleg Pilihan
Berita Lainnya
×
tekid