sun
moon
a l i n e a dot id
fakta data kata
logo alinea.id

Megawati dan SBY dapat penghargaan pemimpin yang peduli anak

Kedua tokoh bangsa itu berperan dalam melindungi hak anak Indonesia. 

Fadli Mubarok
Fadli Mubarok Jumat, 19 Jul 2019 23:18 WIB
Megawati dan SBY dapat penghargaan pemimpin yang peduli anak

Komisi Perlindungan Anak Indonesia (KPAI) memberi penghargaan kepada mantan presiden Megawati Soekarnoputri dan Soesilo Bambang Yudhoyono (SBY) sebagai pemimpin yang berperan dalam melindungi hak anak Indonesia. KPAI memandang, dua sosok itu telah memberikan dampak luar biasa bagi perwujudan penyelenggaraan perlindungan anak di tanah air.

Menurut Ketua KPAI, Susanto, Megawati dinilai sangat berjasa dalam melindungi anak, khususnya ketika ia memutuskan membentuk KPAI berdasarkan Keputusan Presiden (Kepres) Nomor 77 tahun 2003.

Sedangkan SBY, dinilai berperan lewat Instruksi Presiden (Inpres) tentang Gerakan Nasional Anti-kejahatan Seksual terhadap anak (Gan AKSA), perubahan Kementerian Pemberdayaan Perempuan menjadi Kementerian Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak, dan mengeluarkan Undang-Undang (UU) Nomor 11 tahun 2012 tentang Sistem Peradilan Pidana Anak hingga UU Pornografi.

“Semoga anugerah KPAI ini dapat menjadi inspirasi sekaligus menjadi pemacu dan pemicu kemajuan kualitas anak Indonesia untuk menjadi semakin baik dan Indonesia ke depan menjadi ramah anak,” kata Susanto di Jakarta pada Jumat, (19/7).

Sayang, penghargaan dari KPAI ini tidak dihadiri langsung oleh kedua sosok baik Megawati maupun SBY. Pemberian penghargaan kepada Megawati diwakilkan oleh Sekretaris Jendral (Sekjen) PDI Perjuangan, Hasto Kristiyanto. Sedangkan SBY diwakilkan oleh anak kandungnya, Agus Harimurti Yudhoyono (AHY).

AHY selaku pihak yang mewakili SBY sangat berterima kasih atas pemberian penghargaan dari KPAI. Ia sangat senang ketika KPAI mengapresiasi perjuangan yang telah dilakukan ayahnya saat memimpin Indonesia.

"Pak SBY selaku pemimpin ketika itu benar-benar ingin meyakinkan bahwa negara selalu hadir dalam berbagai urusan dan isu terkait perempuan dan perlindungan anak Indonesia," ujar AHY.

AHY pun berharap, dengan adanya penghargaan ini, kualitas hidup perempuan dan anak Indonesia semakin baik. Anak-anak dan perempuan semakin cerdas dan sehat, sehingga siap menjadi generasi bangsa yang akan memajukan Indonesia pada masa mendatang.

Sponsored

Sementara Hasto mengatakan, penghargaan ini didedikasikan untuk seluruh anak Indonesia. Pasalnya, kata Hasto, apa pun yang dilakukan Megawati sudah menjadi komitmen untuk memajukan kehidupan dan masa depan bangsa.

"Oleh karena itu, marilah kita bersama-sama jadikan seluruh anak Indonesia benar-benar berkepribadian, sehingga menjadi Indonesia maju dan sempurna jiwa raga untuk Indonesia," ucap Hasto.

Selain kepada dua tokoh nasional, KPAI juga memberikan penghargaan kepada 10 kategori lain. Masing-masing kategori tersebut seperti kementerian dan lembaga negara yang peduli terhadap anak, pemerintah daerah provinsi dan kabupaten/kota peduli anak, lembaga pembinaan khusus anak (LPSK), serta layanan kesehatan peduli anak. 

Kemudian tokoh inspiratif peduli anak, media perlindungan peduli anak, tokoh anak inspiratif, dan lifetime achivment perlindungan anak.

Caleg Pilihan
Berita Lainnya
×
tekid