sun
moon
a l i n e a dot id
fakta data kata
logo alinea.id

Menteri Yasonna jalani tes coronavirus

Belum ada hasil pemeriksaan yang dilakukan di RSPAD Gatot Soebroto.

Gema Trisna Yudha
Gema Trisna Yudha Selasa, 17 Mar 2020 13:34 WIB
Menteri Yasonna jalani tes coronavirus

Menteri Hukum dan Hak Asasi Manusia Yasonna Laoly turut menjalani pemeriksaan kesehatan untuk memastikan terbebas dari coronavirus. Namun kepastian tersebut belum diperoleh karena tim medis masih memeriksa spesimen yang diambil dari politikus PDIP tersebut.

"Pak menteri sudah cek kemarin," ujar Kepala Biro Humas, Hukum, dan Kerjasama Sekretariat Jenderal Kemenkumham Bambang Wiyono  di Jakarta, Selasa (17/3). 

Menurutnya, pemeriksaan yang dijalani Yasonna berlangsung di Rumah Sakit Pusat Angkatan Darat Gatot Soebroto, Jakarta Pusat. Hingga saat ini, belum ada hasil dari pemeriksaan sampel yang diambil pada Senin (16/3).

"Belum keluar hasilnya," ucap dia.

Sebelum Yasonna, sejumlah menteri lain juga menjalani pemeriksaan COVID-19. Hal ini dilakukan setelah Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi dinyatakan positif terinfeksi coronavirus. 

Presiden Joko Widodo dan Wakil Presiden Ma'ruf Amin beserta istri, juga menjalani tes serupa. Hal ini dilakukan karena Presiden dan Wapres beserta sejumlah menteri Kabinet Indonesia Maju sempat melakukan kontak dengan Menteri Budi.

Sebagai upaya pencegahan penularan, Kementerian Hukum dan HAM telah mengeluarkan kebijakan pemberlakuan sistem kerja dari rumah. Kebijakan tersebut tertuang dalam surat edaran nomor SEK.03-OT.02.02 Tahun 2020 tentang pemberitahuan berdinas dari rumah (work from home) di lingkungan Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia. 

Surat edaran tersebut diterbitkan pada Senin (16/3), dan ditandatangani oleh Sekretaris Jenderal Bambang Rantam Sariwanto. (Ant)

Sponsored
Berita Lainnya
×
tekid