sun
moon
a l i n e a dot id
fakta data kata
logo alinea.id

Moeldoko: Perlindungan HAM harus jangkau seluruh elemen masyarakat

Sebanyak 259 kabupaten/kota telah mendapat penghargaan peduli HAM.

Manda Firmansyah
Manda Firmansyah Kamis, 17 Des 2020 13:25 WIB
Moeldoko: Perlindungan HAM harus jangkau seluruh elemen masyarakat

Kepala Staf Kepresidenan Moeldoko mengatakan, perlindungan dan pemenuhan hak asasi manusi (HAM) harus menjangkau seluruh elemen masyarakat. Hal itu disampaikannya dalam Festival HAM 2020 dari Situation Room Bina Graha, Jakarta, Kamis (17/12).

“Sesuai arahan Presiden agar perlindungan dan pemenuhan HAM tidak hanya sosialisasi, tapi juga tersampaikan dan dirasakan masyarakat. Maka, saya mendorong agar lebih banyak lagi kabupaten/kota ramah HAM,” tegas Moeldoko.

Dia menambahkan, dari 514 kabupaten/kota di Indonesia, sebanyak 259 di antaranya telah mendapat penghargaan peduli HAM. Untuk mendorong lebih banyak daerah yang peduli HAM, maka perlu sinkronisasi kebijakan Pemerintah Pusat (Pempus) dan Pemerintah Daerah (Pemda) dengan mengutamakan prinsip HAM, seperti hak sipil dan hak politik.

Terkhusus, sambung Moeldoko, terkait komitmen terhadap toleransi dan pemenuhan hak ekonomi, kesehatan, pendidikan. Juga pemenuhan hak kepada kelompok rentan, seperti penyandang disabilitas, anak-anak, dan perempuan.

Situasi pandemi Covid-19, jelas dia, sangat berdampak pemenuhan HAM dan telah mengubah semua aspek kehidupan. Namun, perlu dimaknai sebagai momentum untuk mencapai lompatan besar, alih-alih membawa kemunduran.

“Kita melihat jelas bahwa HAM memiliki saling keterkaitan dan saling terhubung dan tergantung satu sama lain. Demikian menurut Amartya Sen (peraih nobel ekonomi asal India). Kita menyaksikan bahwa hak atas kesehatan mempengaruhi hak atas pendidikan, mempengaruhi hak atas pekerjaan, hak untuk ibadah, hak untuk berpartisipasi dalam politik, hak untuk berkumpul, hak untuk ekonomi, dan hak untuk hidup yang layak,” ucapnya.

Untuk diketahui, Festival HAM telah diselenggarakan sejak 2014 di berbagai kota. Kali ini berlangsung di Banjarmasin, Kalimantan Selatan, dengan mengusung tema ‘Menegakkan HAM di Masa Pandemi COVID-19: Tantangan dan Solusinya’.

Festival HAM 2020 yang berlangsung pada 17-20 Desember 2020 ini, pertama kali dilaksanakan secara daring dan di luar Jawa. 

Sponsored
Berita Lainnya
×
tekid