sun
moon
a l i n e a dot id
fakta data kata
logo alinea.id

Pemprov Jakarta siapkan 3 RS rujukan cegah coronavirus

Hingga kini ada tiga pasien yang tengah menjalani observasi di Ibu Kota.

Fatah Hidayat Sidiq
Fatah Hidayat Sidiq Selasa, 28 Jan 2020 16:57 WIB
Pemprov Jakarta siapkan 3 RS rujukan cegah coronavirus

Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta menyiapkan tiga rumah sakit (RS) rujukan untuk fasilitas isolasi terhadap pasien terduga terjangkit coronavirus.

"RS Penyakit Infeksi (RSPI) Sulianti Suroso, RS Persahabatan, dan RSPAD (RS Pusat Angkatan Darat) Gatot Soebroto," ucap Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) Jakarta, Widyastuti, saat dihubungi di Jakarta, Selasa (28/1).

Dinkes juga tengah menyiapkan pendampingan dari Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Koja dan Cengkareng. Posisinya dekat pelabuhan dan bandara. "Ke depannya, kita mengejar yang lain," ujar dia.

Menyediakan kelengkapan operasional staf kesehatan berupa alat pelindung diri (APD) di puskesmas. Upaya ketiga yang dilakukan.

Dirinya berharap, seluruh fasilitas kesehatan pun menyiapkan APD. Dinkes akan kembali menyosialisasikan cara penggunaannya dan pengambilan spesiman. Pangkalnya, "Baru bisa dilakukan di Litbangkes".

Widyastuti menambahkan, ada tiga pasien yang tengah menjalani observasi di Jakarta. Mereka diduga terjangkit virus corona. Pangkalnya, memiliki riyawat perjalanan dari China.

Penyakit ini tergolong anyar. Lazim disebut 2019-nCoV. Kali pertama merebak di Wuhan, Provinsi Hubei, China. Pemprov setempat menyatakan, wabah menyebabkan 107 orang meninggal dunia dan menginfeksi sekitar 4.000 jiwa pada Minggu (26/1) waktu setempat.

Virus telah menyebar ke sejumlah negara. Macam Thailand, Singapura, Taiwan, Amerika Serikat, Australia, Jepang, Korea Selatan, Malaysia, Prancis, Vietnam, Kamboja, Kanada, Nepal, Jerman, dan Sri Lanka.

Sponsored

Sejurus kemudian, China mengisolasi Hubei. Pun berencana memperluas areanya. Sementara, beberapa negara berencana mengevakuasi warganya dari "episentrum" endemik. (Ant)

Berita Lainnya
×
tekid