sun
moon
a l i n e a dot id
fakta data kata
logo alinea.id

Penumpang meningkat setelah ganjil genap, Transjakarta tambah 59 armada

Tren penumpang Transjakarta meningkat setelah pemberlakuan ganjil genap.

Eka Setiyaningsih
Eka Setiyaningsih Selasa, 24 Sep 2019 07:50 WIB
Penumpang meningkat setelah ganjil genap, Transjakarta tambah 59 armada

PT Transportasi Jakarta (Transjakarta) menambah 59 unit armada untuk melayani masyarakat. Hal ini mengantisipasi peningkatan jumlah penumpang setelah kebijakan perluasan ganjil genap diterapkan.

"Kami akan menambah 59 unit armada di semua segmen yang bersentuhan dengan wilayah ganjil-genap agar pelayanan Transjakarta maksimal," kata Kepala Divisi Sekretaris Korporasi Nadia Diposanjoyo kepada jurnalis Alinea.id, Selasa (24/9).

Dia mengatakan, jumlah penumpang meningkat 12% setelah empat hari kebijakan ganjil genap diterapkan. Kecepatan bus di wilayah yang diberlakukan kebijakan ganjil genap juga meningkat 21,5%. 

"Kebijakan ganjil-genap berdampak positif bagi Transjakarta," kata Nadia 

Dia menjelaskan, sejak hari pertama pemberlakuan kebijakan ganjil genap, tren pertumbuhan pelanggan menunjukkan peningkatan secara bertahap.

Pada hari pertama, Senin 9 September, PT Transjakarta mencatat jumlah penumpang sebanyak 892.000 orang. Sedangkan pada Rabu 11 September, penumpang yang naik Transjakarta mencapai 907.194 orang.

Adapun realisasi rata-rata penumpang Transjakarta sebelum sosialisasi ganjil genap pada April 2019, menyentuh angka tertinggi pada 773.816 penumpang/hari.

Kenaikan jumlah pelanggan ini, menurut Nadia, menunjukkan banyak warga DKI yang mulai beralih menggunakan Transjakarta dan angkutan umum terintegrasi, dalam kegiatan sehari-hari.

Sponsored

Saat ini Transjakarta memiliki total 3.305 bus. Jumlah tersebut digunakan untuk operasional di 23 rute bus rapid transit (BRT), 23 rute non-BRT, dan 48 rute mikro trans.

Adapun perluasan ganjil genap diberlakukan pada 9 September 2019 di total 25 ruas jalan di Jakarta. Kebijakan ini berlaku pada Senin-Jumat mulai pukul 06.00-10.00 dan 16.00-21.00 WIB kecuali tanggal merah dan hari libur nasional.

Berita Lainnya
×
tekid