sun
moon
a l i n e a dot id
fakta data kata
logo alinea.id

Pertama kalinya Jokowi gladi resik Sidang Tahunan MPR

Tahun ini, Presiden Joko Widodo hadir ke kompleks DPR/MPR Senayan untuk melakukan gladi resik Sidang Tahunan.

Cantika Adinda Putri Noveria
Cantika Adinda Putri Noveria Kamis, 15 Agst 2019 23:29 WIB
Pertama kalinya Jokowi gladi resik Sidang Tahunan MPR

Ada yang berbeda dari sidang tahunan tahun lalu. Tahun ini, Presiden Joko Widodo hadir ke kompleks DPR/MPR Senayan untuk melakukan gladi resik sidang tahunan yang akan berlangsung  Jumat (16/8) di ruang Sidang Paripurna DPR. 

Saat ditanyai oleh awak media, apa tujuannya datang ke DPR menjelang malam. Jokowi menjawab santai. "Nyoba ini saja (dengan tangan mengarah ke mikrofon yang ada di dada). Biar sampainya oke. Melihat podiumnya saja seperti apa, sudah pas belum," ujarnya di selasar ruang rapat Paripurna I DPR, Kamis (15/8). 

Saat diminta membocorkan isi pidatonya, Jokowi meminta awak media bersabar. Sebelumnya, juga dikabarkan bahwa kemungkinan Jokowi akan mengumukan soal keputusan dan rencananya memindahkan ibu kota ke Kalimantan, dalam sidang tahunan besok. 

Menanggapi itu, lagi-lagi Jokowi meminta masyarakat untuk bersabar. "Ya mbok sabar, masa tinggal besok saja enggak sabar menunggu. Tunggu saja besok," ungkapnya. 

Jokowi tiba di Gedung Nusantara II DPR pukul 18.24 WIB dengan disambut oleh Ketua DPR Bambang Soesatyo, Ketua MPR Zulkifli Hasan, dan Ketua DPD Oesman Sapta Odang. Jokowi pun meninggalkan kompleks Senayan pada pukul 19.15 WIB. 

Sebelumnya, Ketua MPR Zulkifli Hasan menyatakan, acara untuk sidang tahunan yang akan diselenggarakan pada Jumat (16/8), persiapannya sudah 90%. 

Selain itu juga, Ketua DPR Bambang Soesatyo mengatakan, pada sidang tahunan bersama MPR, DPR, dan DPD yang akan berlangsung besok itu di kompleks Senayan, mantan-mantan pejabat negara akan diundang dan berharap mereka bisa datang. 

"Kita berharap seluruh mantan-mantan presiden maupun wakil presiden itu bisa hadir dalam acara besok. Hingga mantan menteri koordinator, mantan menteri, dan mantan (pimpinan) MPR kita harapkan hadir," ujarnya. 

Sponsored
Caleg Pilihan
Berita Lainnya
×
tekid