sun
moon
a l i n e a dot id
fakta data kata
logo alinea.id

Polisi belum dapat pastikan jumlah korban truk maut di Bekasi

Kapolres Bekasi masih menuju lokasi untuk memastikan kronologi kejadian.

Immanuel Christian
Immanuel Christian Rabu, 31 Agst 2022 12:49 WIB
Polisi belum dapat pastikan jumlah korban truk maut di Bekasi

Polisi belum menemukan jumlah pasti dari korban kecelakaan truk trailer yang menabrak tiang beton jaringan komunikasi di Jalan Sultan Agung, Bekasi atau titik kenal berada pada SDN Kota Baru I, II, dan III.

"Jumlah korbannya belum tahu pasti, tapi Dirlantas (Polda Metro Jaya) menuju ke lokasi," kata Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Endra Zulpan, Rabu (31/8).

Sementara, Kapolres Metro Bekasi Kota Kombes Hengki membenarkan adanya kecelakaan tersebut. Ia pun belum dapat menjelaskan kronologis dari peristiwa itu.

"Iya, saya lagi ke TKP. Saya sedang menuju ke TKP," kata Hengki saat dihubungi, Rabu (31/8).

Dalam video yang disebarkan oleh warga di media sosial, kecelakaan itu diduga akibat rem yang tidak lagi berfungsi dengan baik. Alhasil, truk menghantam tiang beton tersebut.

"Kecelakaan pas depan SD Kota Baru 1 2 dan 3. Rem blong ini rem blong," kata warga, Rabu (31/8).

Menurutnya, ada sejumlah korban jiwa karena truk itu mendarat di titik jemput anak-anak sekolah. Bahkan tiang beton juga langsung tumbang akibat serudukannya.

"Pas depan jemputan anak-anak sekolahan tuh," ujarnya.

Sponsored

Hingga saat ini diketahui ada sembilan warga yang menjadi korban dari kecelakaan tersebut.

Pihak kepolisian tengah melakukan pemeriksaan di lokasi kejadian. Untuk kembali menyelidiki penyebab yang sebenarnya dari kejadian ini.

Caleg Pilihan
Berita Lainnya
×
tekid