sun
moon
a l i n e a dot id
fakta data kata
logo alinea.id

Masuk kabinet, Prabowo jadi menteri tajir kelola kementerian terkaya

Kementerian Pertahanan mendapat alokasi anggaran senilai Rp131,2 triliun dalam APBN 2020.

Gema Trisna Yudha
Gema Trisna Yudha Selasa, 22 Okt 2019 13:05 WIB
Masuk kabinet, Prabowo jadi menteri tajir kelola kementerian terkaya

Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto dipastikan berada dalam kabinet pemerintahan Jokowi-Ma'ruf Amin. Ia akan menduduki kursi Menteri Pertahanan, kementerian dengan anggaran paling besar di kabinet.

Dalam Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara 2020, Kementerian Pertahanan mendapat alokasi anggaran senilai Rp131,2 triliun. Angka tersebut melonjak dari anggaran tahun 2019 yang mencapai Rp109,6 triliun.

Saat peringatan HUT ke-74 TNI 5 Oktober 2019 lalu, Presiden Jokowi mengatakan peningkatan anggaran merupakan komitmen pemerintah untuk meningkatkan kesejahteraan prajurit. Tahun 2020, kata Jokowi, tunjangan kinerja TNI akan naik menjadi 80%.

"Pemerintah terus berusaha meningkatkan kesejahteraan dan fasilitas kerja bagi prajurit TNI, anggaran pertahanan tahun 2019 yang Rp 121 triliun akan dinaikkan menjadi lebih dari Rp 131 triliun di tahun 2020," kata Jokowi 5 Oktober 2019 lalu.

Peningkatan anggaran ini juga dilakukan dalam upaya meraih kekuatan pokok minimum, atau minimum essential force TNI. Pelaksanaannya dipecah dalam tiga tahap rencana strategis atau renstra, yang dimulai sejak masa pemerintahan Susilo Bambang Yudhoyono.

Renstra I dilaksanakan pada periode 2009-2014. Renstra II 2010-2019 dan Renstra III pada 2020-2024.

Selain mengelola anggaran terbesar di pemerintahan, Prabowo juga tercatat sebagai menteri tajir. Dari data yang diumumkan Komisi Pemilihan Umum saat Pilpres 2019 lalu, Prabowo memiliki harta kekayaan senilai Rp1,92 triliun.

Nilai ini terdiri dari harta dan tanah bergerak senilai Rp230,4 miliar, alat tranportasi dan mesin Rp1,43 miliar, dan harta bergerak lainnya Rp16,41 miliar. 

Sponsored

Selain itu, Prabowo juga memiliki surat berharga sejumlah Rp1,7 triliun, serta kas dan setara kas Rp1,84 triliun.

Nilai kekayaan yang dimiliki Prabowo, jauh lebih tinggi ketimbang kekayaan Jokowi yang senilai Rp50,24 miliar. Nilai harta Prabowo akan semakin terlihat jomplang jika dibandingkan dengan kekayaan Wakil Presiden Ma'ruf Amin yang totalnya Rp11,64 miliar. 

Prabowo Subianto telah memastikan dirinya masuk dalam formasi kabinet Jokowi-Ma'ruf. Pada Senin (21/10), dia dipanggil Presiden Jokowi ke Istana, dengan mengenakan kemeja putih.

"Beliau izinkan untuk menyampaikan bahwa saya diminta beliau di bidang pertahanan," kata Prabowo saat keluar dari Istana sekitar pukul 17.15 WIB, Senin (21/10).

Caleg Pilihan
Berita Lainnya
×
tekid