sun
moon
a l i n e a dot id
fakta data kata
logo alinea.id

Ratna Sarumpaet jalani pemeriksaan kesehatan dan kejiwaan

Pemeriksaan kesehatan dilakukan secara rutin setiap pekan.

Ayu mumpuni
Ayu mumpuni Rabu, 10 Okt 2018 17:56 WIB
Ratna Sarumpaet jalani pemeriksaan kesehatan dan kejiwaan

Ratna Sarumpaet kembali menjalani pemeriksaan kesehatan di Bidang Kedokteran Kesehatan (Biddokes) Polda Metro Jaya. Sekitar 45 menit, Ratna menjalani pemeriksaan kesehatan secara menyeluruh.

Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Pol Argo Yuwono, mengatakan pemeriksaan kesehatan itu dilakukan secara rutin kepada setiap tahanan. Selain kesehatan fisik, kondisi kejiwaan Ratna juga turut diperiksa.

"Pemeriksaan tim dokter. Didalamnya ada psikologi," kata Argo di Mapolda Metro Jaya, Jakarta, Rabu (10/10).

Argo menepis pemeriksaan yang dijalani Ratna, merupakan bagian dari proses pengabulan terhadap permohonan pihak Ratna untuk menjadi tahanan kota. Ia kembali menegaskan, pemeriksaan semacam itu selalu dilakukan kepada para tahanan, tiga kali dalam satu minggu.

Kepala Bidang Kedokteran Polda Metro Jaya, Kombes Pol Umar Shahab, menjelaskan pemeriksaan itu dilakukan berdasarkan permintaan tim penyidik. Nantinya, hasil dari pemeriksaan tersebut akan langsung diserahkan kepada tim penyidik.

Menurut Umar, pemeriksaan kesehatan yang dijalani Ratna Sarumpaet terakhir menunjukkan hasil yang baik. Ia juga mengatakan dalam pemeriksaan, Ratna tidak mengeluh apapun terkait kondisi kesehatannya.

Meski demikian, Umar tidak menampik adanya obat yang dikonsumsi secara rutin oleh Ratna. Obat tersebut, kata Umar, hanyalah obat penahan sakit dan obat sakit perut biasa.

“Ya namanya bekas luka, kan harus dilakukan pemeriksaan. Habis luka itu daripada kena infeksi minum antibiotik, kalau sakit kasih obat anti sakit,” ujarnya.

Sponsored

Ratna tidak banyak berbicara saat selesi menjalani pemeriksaan kesehatan. Ia hanya menyatakan dirinya dalam kondisi yang sehat.

“Sehat, sehat,” ujar Ratna yang mengenakan kerudung abu-abu dan kemeja biru muda yang dibalut rompi tahanan oranye.

Ratna Sarumpaet ditetapkan sebagai tersangka penyebaran informasi bohong terkait penganiayaan terhadap dirinya. Ratna dikabarkan menjadi korban penganiayaan di sekitar Bandara Husein Sastranegara, Bandung, pada 21 September 2018. Informasi tersebut tersebar dengan foto wajah Ratna yang lebam.

Sejumlah tokoh dan politisi sempat menyampaikan empati, disertai kutukan dan desakan kepada polisi untuk mengusut kasus tersebut. Namun kemudian, Ratna mengakui bahwa hal tersebut merupakan cerita karangannya belaka. Adapun luka lebam di wajahnya, timbul karena operasi sedot lemak yang dia jalani di sebuah rumah sakit di Jakarta.

Caleg Pilihan
Berita Lainnya
×
tekid