sun
moon
a l i n e a dot id
fakta data kata
logo alinea.id

Satgas Pangan jaga harga pangan terkendali jelang Natal

Mengantisipasi harga pangan naik, satgas pangan memastikan distributor berjalan lancar.

Ayu mumpuni
Ayu mumpuni Selasa, 06 Nov 2018 14:25 WIB
Satgas Pangan jaga harga pangan terkendali jelang Natal

Agar harga pangan tetap terkendali saat perayaan Natal dan Tahun, satgas pangan mulai mengecek kebutuhan beras medium di sejumlah daerah. Khususnya pada daerah yang masyarakatnya akan merayakan natal. 

Ketua Satgas Pangan Polri, Irjen Pol Setyo Wasisto menargetkan setidaknya awal bulan Desember seluruh daerah telah memiliki stok pangan yang siap didistribusikan. Agar, harga tetap stabil kalaupun terjadi kenaikan tidak signifikan di masyarakat.

“Oleh sebab itu saya mengharapkan distribusi bahan pokok itu sudah sampai paling lambat awal Desember sudah di lokasi. Sekarang masih ada waktu untuk merapikan kegiatan itu dan kalau bisa akhir bulan ini sudah didaerah masing-masing tujuan, lebih bagus,” ujarnya di Humas Polri pada Selasa (6/11).

Setyo pun membeberkan dua minggu belakangan harga beras medium sudah mengalami kenaikan. Meski tidak signifikan, namun kenaikan tersebut tetap memberikan pengaruh terhadap inflasi.

Sponsored

Sementara itu, untuk mengantisipasi kenaikan harga pangan menjelang Natal dan Tahun Baru, menurut Setyo pemerintah akan mengadakan operasi pasar. Menurutnya, sejumlah daerah akan menjadi prioritas karena mayoritas warganya merayakan Natal.

“Saudara-saudara kita di wilayah timur  seperti Sumut, Sulut, Maluku, Papua Barat, NTT, itu akan merayakan Natal. Dalam distribusi menggunakan kapal ke sana, kalau cuacanya tidak bagus juga tertunda, ini akan mengganggu harga,” jelasnya.

Lebih lanjut menurut Setyo, beberapa kebutuhan yang dimungkinkan mengalami kenaikan seperti tepung terigu, telur, daging, daging ayam, bawang putih, dan bawang merah. 

Berita Lainnya
×
tekid