sun
moon
a l i n e a dot id
fakta data kata
logo alinea.id

TNI gandeng Pemprov Balikpapan bantu korban gempa Sulteng

Panglima TNI Marsekal TNI Hadi Tjahjanto akan menggandeng Pemerintah Provinsi Balikpapan, Kalimantan Timur membantu korban gempa di Sulteng.

Dimeitri Marilyn
Dimeitri Marilyn Selasa, 02 Okt 2018 12:40 WIB
TNI gandeng Pemprov Balikpapan bantu korban gempa Sulteng

Panglima TNI Marsekal TNI Hadi Tjahjanto menggandeng Pemerintah Provinsi (Pemprov) Balikpapan, Kalimantan Timur membantu korban gempa dan tsunami di Sulawesi Tengah.

"Hari ini saya koordinasi dengan pemerintah daerah Balikpapan soal penanggulangan bencana gempa dan meminta agar Balikpapan bisa menjadi tempat penampungan bagi para korban yang sakit," kata Marsekal Hadi Tjahjanto di Mabes TNI Cilangkap, Jakarta Timur, Selasa (2/10).

Koordinasi juga sudah dilakukan kepada Pemprov Makassar, Sulawesi Selatan. Sebab, pascagempa untuk korban luka-luka dilarikan ke Rumah Sakit Hasanuddin, Makassar.

"Selama ini kami juga membawa korban gempa di Sulut ke rumah sakit di Makassar," ucap Hadi Tjahjanto.

Namun, ketersediaan pasien di Sulut sangat banyak sehingga tak bisa ditampung semuanya di Makassar. Oleh karena itu, pihaknya mulai koordinasi dengan pihak Pemprov Balikpapan untuk menyediakan penanganan korban di sana.

Selain penyediaan tempat perawatan, Balikpapan juga diharapkan membuka peluang menyediakan kebutuhan logistik. Bantuan logistik ini juga yang tengah dibicarakan TNI dengan Pemrov Makassar.

"Pembicaraan juga sedang dilakukan pemenuhan dengan kebutuhan logistik pengungsi gempa dan tsunami,"ujarnya.

TNI telah ikut memenuhi kebutuhan korban gempa dan tsunami di Sulteng akibat gempa 7,4 magnitudo. Upaya yang dilakukan adalah menerbangkan empat pesawat TNI AU yaitu CN 295 A-2901. Empat pesawat tersebut sudah mengangkut 30 personel TNI AU.

Sponsored

Ada pula ransum makanan kemasan siap saji 13 koli, Hercules C-130 A 1316 membawa 100 personel Brimob, satu mesin genset dan Ransum T2 30 Koli dari Bebek TNI.

Bantuan lain yang sudah disalurkan TNI adalah Pesawat Hercules C-130 A-1318 yang mengangkut 25 personel dari Mabes TNI dan petugas Setneg. Hal kain yang ikut diangkut adalah 1.500 sembako, 5.000 nasi box dari Sekretariat Kepresidenan, 196 kg peralatan satelit. Selain itu TNI juga membawa 635 kantong mayat dari Kemenkes RI, 20 kg obat-obatan, tenda, tas koper dan 40 kg mie instan dari Ketua Dharma Pertiwi Ibu Nanny Hadi Tjahjanto. (Ant)
 

Berita Lainnya
×
tekid